Jakarta, tvOnenews.com - Bahrain mencoba mengelabui wasit dalam berbagai kesempatan saat menghadapi China, setelah merugikan Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Bahrain kembali tampil di kandang untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, yang pertama kalinya setelah membatalkan kemenangan Timnas Indonesia di Stadion Nasional Bahrain di Riffa pada 10 Oktober 2024.
Pada pertandingan itu, skuad Garuda hampir meraih kemenangan dengan skor 2-1, namun laga yang berlangsung melebihi yang seharusnya, berujung dengan hasil imbang 2-2.
Gol kedua Bahrain tercipta pada menit ke-99, tiga menit melebihi dari masa tambahan waktu yang diberikan oleh wasit keempat.
Kini, Bahrain menjamu China di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, dan laga berlangsung alot karena kekuatan kedua tim yang terbilang berimbang.
Namun, Bahrain kembali mengulangi berbagi triknya demi mendapatkan pelanggaran dari wasit, dan yang paling mencolok terjadi pada menit ke-58.
Mohamed Marhoon, yang mencetak dua gol pada saat melawan Timnas Indonesia, bergerak ke kotak penalti China dan berduel dengan Yang Zexiang.
Dia terjatuh di kotak terlarang dan memang ada kontak yang terjadi, dan para pemain Bahrain dan China pun langsung mengerubungi wasit asal Yordania, Adham Mohammad Makhadmeh.
Dia tidak mendengarkan protes dari Bahrain yang meminta penalti, dan malah memberi peringatan kepada pemain Bahrain tentang insiden diving tersebut.
Sang pengadil akhirnya memutuskan untuk tidak memberikan penalti dan laga berlanjut hingga drama terjadi di menit-menit akhir.
Bahrain sempat mencetak gol pada menit ke-87 melalui Ali Haram, namun VAR mengeceknya karena kecurigaan offside.
Wasit Adham Mohammad Makhadmeh berkomunikasi dengan wasit VAR selama tiga menit dan akhirnya memutuskan untuk tidak memberikan gol karena offside terkonfirmasi pada menit ke-90.
Hanya semenit kemudian, Bahrain malah kebobolan akibat gol Zhang Yuning yang menyelesaikan bola dari Wang Haijian.
Skor 1-0 bertahan hingga akhir dan Bahrain bahkan mengakhiri laga dengan 10 orang setelah Waleed Al Hayam melakukan pelanggaran sebagai pemain terakhir yang berhadapan dengan Wang Ziming.
Bagi China, ini merupakan kemenangan kedua mereka di putaran ketiga setelah mengandaskan Timnas Indonesia dengan skor 2-1 di Qingdao. (rda)
Load more