Jakarta, tvOnenews.com - Tak cuma alami kebangkrutan, eks klub Marselino Ferdinand di Liga Belgia, KMSK Deinze juga rasakan sejumlah nasib apes yang semakin memperkeruh keadaan.
Seperti diketahui, KMSK Deinze, klub kasta kedua Liga Belgia yang pernah dibela Marselino Ferdinan, dinyatakan bangkrut oleh Pengadilan Komersial Ghent.
Dilansir dari laman Nieuwsblad, Pengadilan Komersial Ghent resmi menyatakan KMSK Deinze bangkrut pada Rabu (11/12/2024) malam WIB.
“Hal yang menggantung selama beberapa waktu terakhir kini telah resmi: klub sepak bola KMSK Deinze dinyatakan bangkrut,” demikian laporan dari Nieuwsblad.
“Pengadilan Komersial Ghent menyatakan ini pada hari Rabu. Dua kurator ditunjuk untuk menangani kebangkrutan,” tambahnya.
Sebelum dinyatakan bangkrut, KMSK Deinze juga sudah dihukum pengurangan tiga poin karena telat membayar gaji para pemainnya.
Imbas dari kebangkrutan ini, situasi di kasta kedua Liga Belgia pun bakal alami perubahan di mana hanya ada satu tim dari Liga 1 Belgia yang akan degradasi akhir musim nanti.
Selain alami kebangkrutan, sejumlah nasib apes lain juga bakal menimpa KMSK Deinze.
Diantaranya adalah harus membayar tagihan tunggakan gaji para pemain, serta tampil di kasta ketiga musim depan.
Bahkan, KMSK Deinze dipastikan kehilangan banyak pemain bintangnya dan harus mengandalkan pemain muda serta amatir untuk arungi kompetisi.
Menurut Hln.be, setidaknya ada lima pemain kunci KMSK Deinze yang memutuskan hengkang dari klub usai kabar masalah finansial.
Lennert Mertens adalah orang pertama yang mengumumkan kepergiannya, tak berselang lama ada Gaëtan Hendrickx serta Jellert Van Landschoot yang juga angka kaki minggu lalu.
Kemudian dua pemain terakhir yang meninggalkan KMSK Deinze adalah Yanis Musuayi yang masih berusia 17 tahun, serta pemain sayap Tuur Dierckx.
Dengan hilangnya para pemain penting dan tuntutan harus membayar sisa gaji para pemain, sepertinya bakal jadi musim yang sulit buat KMSK Deinze untuk arungi Liga 3 Belgia musim depan.
(sub)
Load more