Dari segi head to head kedua tim, Thailand unggul jauh atas Vietnam dengan 7 menang dan 2 kalah dalam 13 pertemuan di Piala AFF.
Namun, Vietnam kali ini berbeda setelah diperkuat striker naturalisasi bernama Nguyen Xuan Son yang tampil gacor hingga menjadi top skor sementara Piala AFF 2024.
Kehadiran pemain asal Brasil itu patut diwaspadai Thailand arahan Masatada Ishii yang memiliki tugas berat untuk mengawal sang predator.
Karenanya, laga final AFF 2024 leg kedua nanti diprediksi akan berlangsung sengit dalam perebutan gelar juara.
Menurut media asal Eropa, Sporskeeda memprediksi bahwa laga Thailand vs Vietnam akan berakhir imbang sehingga Golden Star menjadi juara.
"The War Elephants bisa saja tampil gemilang di sini untuk mencari comeback sensasional lainnya, tetapi Vietnam adalah tim yang berbeda dengan Filipina. Mereka adalah tim terbaik di turnamen ini, dan sejauh ini belum ada yang bisa mengalahkan mereka," tulis laporan Sporskeeda.
"Golden Star Warriors mempunyai kemampuan untuk menahan Thailand seperti mereka telah menahan semua tim lain, dan dinobatkan sebagai juara," tambahnya.
Load more