Jakarta, tvOnenews.com - Vietnam mengisi masa jeda FIFA Matchday dengan laga uji coba internasional melawan Kamboja.
Pertandingan Vietnam melawan Kamboja dilaksanakan di Stadion Binh Duong, Rabu (19/3/2025).
Laga ini berakhir dengan kemenangan tipis Vietnam dengan skor 2-1 dari Kamboja.
Dua gol Vietnam diciptakan Nguyen Hai Long dan Nguyen Van Vi di babak pertama dengan balasan gol penghibur Kamboja di menit 64 dari Bong Samuel.
Pertandingan ini merupakan laga uji coba jelang Kualifikasi Piala Asia 2027.
Bermain di Grup F, Vietnam akan menghadapi Laos di Stadion Binh Duong, Selasa (25/3/2025) mendatang.
Laga in penting bagi Vietnam mengingat tim asuhan Kim Sang-sik ini wajib berada di puncak klasemen untuk bisa menyusul Timnas Indonesia di Piala Asia 2027.
Load more