tvOnenews.com - Calon pemain Timnas Indonesia, Maarten Paes berhasil membawa kemenangan bagi timnya, FC Dallas.
FC Dallas berhasil meraih poin penuh atas Austin dengan skor 2-1 pada Minggu (12/5/2024) pagi WIB.
Pada pertandingan tersebut, Maarten Paes tampil apik dengan melakukan lima penyelamatan.
Dia hanya kebobolan dari titik putih yang dieksekusi oleh pemain Austin, Sebastian Driussi pada menit 84.
Usai pertandingan, FC Dallas mengunggah foto aksi Maarten Paes melalui akun Twitter yang kini menjadi X.
"Kelas," unggah FC Dallas dalam akun X mereka.
Tak lama, FC Dallas kembali mengeluarkan meme khas Indonesia dimana ruang kelas dengan papan tulis bergambar Maarten Paes dengan tulisan 'kelas'.
Manajer sosial media FC Dallas, Edward Koton sempat terkejut meme itu ciral di sosial media.
Twit tersebut sudah dilihat 542 ribu akun dengan 4 ribu lebih disukai dan lebih dari seribu akun merepost meme tersebut.
"Sekarang saya sedang mendalami meme Indonesia," kata Edward Koton.
Meme Maarten Paes yang diunggah sosial media FC Dallas viral. Dok. FC Dallas
Maarten Paes tengah menjadi sorotan baik di Indonesia maupun di Amerika Serikat setelah resmi menyandang sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).
FC Dallas membuatkan konten berbahasa Indonesia hingga mengunggah wawancara Maarten Paes setelah proses naturalisasinya selesai dengan mengambil sumpah WNI pada awal Mei lalu.
Jika proses perpindahan federasinya dari Belanda ke PSSI selesai, Maarten Paes bisa debut bersama Timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia edisi Juni 2024 mendatang. (hfp)
Load more