"Sebagai gelandang serang, dia juga kerap mencetak gol,” kata mantan pemain timnas Indonesia, Nur’alim.
“Tercoret dari tim pasti mengecewakan, akan tetapi ini bagian proses yang harus Miro jalani. Kita berharap bakat Miro bisa bertumbuh di Spanyol sehingga ketika kembali dapat kesempatan seleksi timnas, ia bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya,” kata mantan pemain Persija Jakarta dan Mastrans Bandung Raya itu.
Menurut Nur’alim, dengan mengasah bakat di Eropa, maka Miroslav akan mendapat banyak ilmu, seperti bisa bermain di dua posisi.
Sedangkan dalam pandangan Nur’alim, Miroslav bahkan bisa bermain di empat posisi dengan sangat baik.
“Jika terus diasah dengan baik, ia akan menjadi talenta yang amat bermanfaat buat timnas Indonesia, mengingat amat jarang ada pemain kita yang bisa menjalani multifungsi,"
"Miro aset berharga Indonesia di masa depan,” kata Nur’alim yang telah mengikuti perkembangan sang pemain sejak masih berlatih di akademi FU15 FA Bina Sentra tersebut.
Piala AFF U-16 akan diselenggarakan di Solo, Jawa Tengah, pada 21 Juni sampai 4 Juli mendatang di mana Timnas Indonesia menghuni Grup A bersama Singapura, Filipina, dan Laos. (ant/sub)
Load more