tvOnenews.com - Bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers, telah menjalani debutnya membela Skuad Garuda dalam Laga Kontra Bahrain pada Kamis (10/10/2024) lalu.
Seperti yang diketahui Bahrain menjamu Indonesia pada matchday ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Bahrain National Stadium. King Indo harus puas dengan skor 2-2.
Penampilan Mees Hilgers di laga debutnya pun menarik atensi fans Skuad Garuda.
Bahkan klubnya, FC Twente, turut memberikan apresiasi khusus atas penampilan gemilang yang ditunjukkan oleh Mees Hilgers.
Selebrasi Ragnar Oratmangoen dan Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia. Sumber: AFC.
Tentunya penampilan solid dari Pemain 170 miliar ini sangat dinanti-nantikan, diharapkan dapat diandalkan kembali pada laga berikutnya melawan China.
Timnas Indonesia akan melakoni laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan China, di Qingdao Youth Football Stadium pada Selasa (15/10/2024).
Namun, jelang laga Kontra China, tiba-tiba bek muda berbakat tersebut menyampaikan permintaan maaf kepada fans Garuda.
Melalui YouTube Skor Indonesia, Mees Hilgers ungkapkan hal tersebut sambil menundukkan kepala dan meminta maaf karena belum terlalu hafal lagu Indonesia Raya.
Mees Hilgers minta maaf belum hafal lagu Indonesia Raya. Sumber: tangkapan layar YouTube Skor Indonesia.
"Saya akan belajar, maaf maaf sebelumnya," ungkap Mees Hilgers dikutip tim tvOnenews.com pada Senin (14/10/2024).
Dalam video tersebut, Mees juga berkomitmen akan melakukan segala hal yang dibutuhkan untuk menjadi bagian penuh dari Timnas Indonesia, termasuk menghafal Lagu Kebangsaan.
"Jika saya resmi (jadi WNI), maka akan fokus untuk Indonesia, termasuk semua yang dibutuhkan untuk tim termasuk lagu kebangsaan," kata Mees penuh tekad.
Bahkan, Pemain yang berpengalaman di Liga Eropa itu tanpa berat hati meminta waktu dan pengertian fans King Indo terhadap proses adaptasinya.
"Jadi berikan saya (waktu), pada November atau (sebelumnya) Oktober saya akan kembali, saya harap semua sudah ada di kepala," tutup Mees sambil tersenyum penuh harap.
Video tersebut sontak mengundang rasa simpati dan kagum dari Fans Garuda terhadap Mees Hilgers.
Dengan profilnya yang mentereng, suporter Timnas Indonesia melihat Mees Hilgers memiliki attitude yang baik dan sikap yang humble.
Tak sedikit warganet yang menyinggung ketulusan Mees Hilgers membela Timnas Indonesia itu karena pola asuh sang ibu yang dilahir di Manado.
Mereka menilai bahwa sikap hangat dan rendah hati Hilgers merupakan warisan dari latar belakang keluarganya.
"Pantesan ramah banget Hilgers dibesarkan sebagai anak Indonesia ama ibunya.." ucap salah seorang warganet di kolom komentar YouTube Skor Indonesia.
"Ternyata kata orang benar, buah jatuh tidak jauh dari pohonnya, dari tutur katanya aja baik banget dan plus nya lagi murah senyum orangnya," tutur pemilik akun @rudinixxx. (asl)
Load more