"Kami memberikan respect yang sangat tinggi kepada pemain PSIS yang pasca kejadian langsung bereaksi. Dan itu tim medis kami bergerak cepat dan juga ada bantuan dari tim medis PSIS sehingga insiden ini tidak terjadi hal yang lebih parah lagi," katanya.
Rakhmat mengatakan saat ini kondisi Ricki sudah sadarkan diri. Ia berharap pemainnya bisa segera pulih
"Update terbaru, Rian sudah sadar meskipun tidak langsung pulih. Alhamdulillah keadaannya sekarang membaik," imbuhnya.
Sementara itu, Kapolrestabes Semarang, Kombes Pol Irwan Anwar mengatakan, pascakejadian pemain Madura United dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Dari hasil pemeriksaan medis, pemain tersebut mengalami telan lidah.
"Pukul 16.48 WIB, menit ke 90 Pemain Madura mengalami cedera telan lidah akibat terbentur gawang kiper PSIS, penanganan langsung tim medis di bawa ke rumah sakit Elisabeth dengan ambulance," tutupnya.
(dcz/hfp)
Load more