tvOnenews.com - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Ferry Paulus mengatakan butuh Rp100 miliar untuk mengoperasikan Video Assistant Referee (VAR) di Liga 1.
Rencananya, PSSI akan mulai menerapkan VAR di kasta tertinggi sepak bola Indonesia itu pada pertengahan musim ini.
"Enggak cukup 10 atau 20 miliar, mendekati 100 miliar," kata Direktur Utama PT LIB Ferry Paulus terkait biaya VAR seusai acara pelantikan pengurus PSSI di Hotel Fairmont, Jakarta, Jumat.
Ferry menambahkan, butuh regulasi sebelum liga menginvestasikan VAR ke 18 stadion yang ada di Indonesia.
Jika dibandingkan dengan Thailand, Singapura, dan Malaysia, lanjut dia, terdapat perbedaan yang cukup signifikan.
Dengan geografis yang relatif berdekatan, Ferry menyebut tidak memerlukan pemancar dengan jumlah banyak.
Load more