tvOnenews.com - Manajer Manchester City, Pep Guardiola mengungkapkan dia mendapatkan pesan dari mantan manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson.
Pesan itu didapatkan manajer asal Spanyol ini sebelum Manchester City meraih treble dengan juara Liga Champions.
Manchester City menang atas Inter Milan dari gol tunggal Rodri di Stadion Olimpiade Ataturk, Istanbul pada Minggu (11/6/2023) dini hari WIB.
Kemenangan itu pun menyamakan rekor Manchester City dengan Manchester United era Sir Alex Ferguson. Dimana Setan Merah sebelumnya menjadi klub satu-satunya yang meraih gelar Liga Premier, Piala FA dan Liga Champions pada 1999.
"Saya sangat senang mendapat pesar dari Sir Alex Ferguson pagi ini. Pesan yang sangat menyentuh, saya senang bisa bersanding dengan Sir Alex," kata Guardiola dari laman Mirror.
"Menang treble sangat sulit, tapi sudah tertulis dalam takdir kami akan menang musim ini," kata Guardiola.
Guardiola mengapresiasi kerja keras pemain pada musim ini. Guardiola engakui betapa sulitnya menyelesaikan tiga kompetisi dalam waktu yang hampir sama.
Bahkan pertandingan di babak pertama sempat sengit hingga akhirnya imbang. Setelah Rodri mencetak gol di menit 65 pun Manchester City sulit untuk mempertahankan keunggulan.
"Trofi ini sangat sulit untuk dimenangkan. Kompetisi ini bagai lemparan koin. Tapi sekarang gelar ini milik kami. Kami tahu ini akan sulit dan kami cemas di babak pertama," kata Guardiola.
"Ini soal kesabaran dan kami juga harus memiliki keberuntungan dengan hadirnya Ederson," kata Guardiola.
(hfp)
Load more