LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Bojan Hodak
Sumber :
  • Instagram

5 Keuntungan Persib Bandung Dapatkan Bojan Hodak untuk Gantikan Luis Milla: Bisa Diatur Manajemen Hingga Dapatkan Hati Bobotoh

Bojan Hodak dinilai bisa menjadi jawaban atas Persib Bandung yang saat ini membutuhkan pelatih untuk menggantikan posisi Luis Milla yang memutuskan hengkang. 

Kamis, 27 Juli 2023 - 07:17 WIB

tvOnenews.com - Persib Bandung resmi memperkenalkan pelatih baru, Bojan Hodak untuk mengarungi sisa kompetisi Liga 1 musim 2023/2024. 

Bojan Hodak setuju dengan kontrak bersama Persib selama satu musim dengan opsi perpanjangan satu musim. 

Bojan Hodak dinilai bisa menjadi jawaban atas Persib yang membutuhkan pelatih untuk menggantikan posisi Luis Milla dalam tim. 

Luis Milla meninggalkan Persib dengan alasan pribadi. Sayangnya, kepergian Luis Milla pun diikuti dengan hasil minor skuad Persib dalam empat pertandingan terakhir. 

Baca Juga :

Persib hanya mampu meraih tiga poin dari empat laga dengan catatan tiga kali seri dan satu kali kekalahan. Untuk itu, Persib pun membutuhkan hasil instan untuk meraih target empat besar yang ingin mereka capai. 

Berikut 5 Keuntungan yang Bisa Diraih Persib dengan Merekrut Bojan Hodak:

1. Pelatih Spesialis Turnamen

Mantan pelatih Kuala Lumpur FC ini bisa dibilang sebagai pelatih spesialis turnamen. Meski tak mampu menyalip Johor Darul Ta'zim sebagai juara liga, namun Bojan Hodak mampu membawa skuad ke final Piala FA Malaysia. 


Dok. Instagram

Tak hanya itu, dia berhasil membawa Kuala Lumpur FC tiga kali ke final Piala Malaysia dimana satu kali meraih juara. Dia pun membawa Kuala Lumpur menjadi juara runner up di Piala AFC 2022 dimana ketika masih berada di Zona ASEAN, Bojan Hodak mengalahkan mantan timnya, PSM Makassar.

Selain itu, dia pun pernah memenangkan turnamen lain seperti Piala FA dan Piala Malaysia saat masih memimpin Kelantan sepuluh tahun yang lalu. 

Dengan format baru liga, tentu peluang Persib masih terbuka lebar. Apalagi babak play off akan mempertemukan empat tim terbaik dimana semua masih memiliki peluang untuk menjadi juara. 

2. Bisa Bela Manajemen

Bojan Hodak memang dikenal blak-blakan dalam berbicara. Meski sering mengkritik pemain hingga federasi, nyatanya Bojan Hodak termasuk patuh pada manajemen. 


Dok. Kuala Lumpur FC

Di laga terakhirnya bersama Kuala Lumpur FC, dia mendapatkan pertanyaan soal persiapan tim yang terganggu dengan gaji yang terlambat. 

Alih-alih mengeluhkan gaji terlambat dan menyindir manajemen, Bojan Hodak justru memastikan tim tetap profesional dan tak terganggu dengan kondisi keterlambatan gaji yang menjadi masalah manajemen. 

Meski demikian, bukan berarti Bojan Hodak diam begitu saja jika tim kekurangan fasilitas pendukung. Dia pernah mengungkapkan di hadapan media soal kekurangan klub karena tak memiliki tempat latihan sendiri. 

3. Tegas ke Pemain

Viral di media sosial soal video Bojan Hodak marah-marah di ruang ganti pemain Kuala Lumpur FC. 

Kesan tegas tapi pasti memang dimiliki Bojan Hodak. Di matanya, tak ada satu pun pemain yang diistimewakan sehingga semua bisa kena amarahnya. 


Dok. Persib

Justru cara itu yang membuat Kuala Lumpur bangkit di tangannya. Meski tegas ke pemain, dia tetap hangat di luar lapangan. Terbukti dari ungkapan kesedihan klub dan pemain Kuala Lumpur yang melepasnya ke Indonesia.

Ketegasan pada pemain saat ini memang diperlukan mengingat skuad membutuhkan kemenangan. Hasil minor di empat laga perdana saat ini membuat Persib Bandung berada di papan bawah klasemen. 

4. Maksimalkan Pemain Lokal

Ketegasan Bojan Hodak pada tim diiringi dengan kepercayaan yang dia berikan pada pemain lokalnya.


Dok. Persib

Pengalamannya memegang timnas Malaysia U-19 membuat Bojan Hodak tahu betul potensi yang dimiliki oleh pemain lokal sejak usia dini. 

Bojan memang tak asing dengan sepak bola ASEAN. Untuk itu, dia tentu akan memaksimalkan pemain lokal meski saat ini kuota pemain asing bertambah. 

5. Bisa Ambil Hati Bobotoh

Mantan pelatih JDT ini tentu bisa dengan mudah mengambil hati penggemar Persib, Bobotoh. Dari mulai sikapnya yang tegas hingga tangan magisnya mengubah Kuala Lumpur FC menjadi salah satu tim kuda hitam menaruh ekspektasi tinggi padanya di Persib. 


Dok. Instagram

Bojan Hodak tentu belum akan memimpin laga Persib kontra Persik yang akan berlangsung pada Jumat (28/7/2023) besok. Tapi laga melawan Bali United di kandang pada Kamis (3/8/2023) mendatang bisa jadi pertemuan pertamanya dengan Bobotoh. 

Jika pertandingan berakhir dengan kemenangan perdana di kandang, tentu Bojan Hodak bisa mengambil kembali hati Bobotoh yang dikecewakan oleh Persib karena hasil minornya sejak akhir musim lalu. 

(hfp)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Jaksel Digoyang! Lewat Koploriang di Bloc Bar Malam Minggu Ini

Jaksel Digoyang! Lewat Koploriang di Bloc Bar Malam Minggu Ini

Koploriang, acara koplo yang paling ditunggu-tunggu, kembali hadir dengan konsep yang lebih seru dan meriah! Siap-siap untuk berdendang dan berjoget sepanjang malam bersama ribuan penggemar koplo lainnya.
Apakah Boleh Perempuan Shalat Tidak pakai Mukena? Buya Yahya Sebut Hukumnya dalam Islam Jadi ...

Apakah Boleh Perempuan Shalat Tidak pakai Mukena? Buya Yahya Sebut Hukumnya dalam Islam Jadi ...

Memangnya Boleh Perempuan Shalat Tidak pakai Mukena? Buya Yahya Sebut Hukumnya dalam Islam Jadi ... Simak penjelasan lengkapnya
Jadwal Siaran Langsung Big Match IBK Altos Vs Red Sparks: Hari Ini Ada Adu Gengsi Lee So-young Vs Megawati Hangestri

Jadwal Siaran Langsung Big Match IBK Altos Vs Red Sparks: Hari Ini Ada Adu Gengsi Lee So-young Vs Megawati Hangestri

Jadwal siaran langsung IBK Altos Vs Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025, di mana bakal ada duel adu gengsi antara Lee So-young Vs Megawati Hangestri.
Kevin Diks Cetak Sejarah 'Gila', Nama Timnas Indonesia Berkali-kali Disebut Media Jerman Ternyata...

Kevin Diks Cetak Sejarah 'Gila', Nama Timnas Indonesia Berkali-kali Disebut Media Jerman Ternyata...

Pemain keturunan Maluku Kevin Diks bahkan membuat Timnas Indonesia disorot media Eropa khusunya Jerman berkat penampilan impresifnya dalam membela FC Copenhagen
Polisi Periksa Lolly dan Nikita Mirzani Dugaan Praktik Aborsi, Kuasa Hukum Beberkan Soal Ini...

Polisi Periksa Lolly dan Nikita Mirzani Dugaan Praktik Aborsi, Kuasa Hukum Beberkan Soal Ini...

Kasus dugaan persetubuhan disertai praktik aborsi anak Nikita Mirzani yakni Laura Meizani alias Lolly dengan terlapor Vadel Badjideh tak kunjung tertuntaskan.
Suporter Vietnam Ingatkan Malaysia dan Golden Star Warriors Tak Remehkan Pemain Muda Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Singgung Kekalahan Arab Saudi

Suporter Vietnam Ingatkan Malaysia dan Golden Star Warriors Tak Remehkan Pemain Muda Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Singgung Kekalahan Arab Saudi

Suporter Vietnam kirm peringatan buatan negaranya dan Malaysia untuk tidak meremehkan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, jika tak ingin seperti Arab Saudi.
Trending
Masih Subuh tapi Rezeki Sudah Mengepung dari Segala Penjuru gara-gara Baca Ini Sebelum Shalat Subuh, Kata Buya Yahya...

Masih Subuh tapi Rezeki Sudah Mengepung dari Segala Penjuru gara-gara Baca Ini Sebelum Shalat Subuh, Kata Buya Yahya...

Siapa sangka dengan amalan ringan ini mampu membuka pintu rezeki di subuh hari, Buya Yahya ungkap bacaan untuk buka pintu rezeki di subuh hari, bacaan apakah?
Kevin Diks Cetak Sejarah 'Gila', Nama Timnas Indonesia Berkali-kali Disebut Media Jerman Ternyata...

Kevin Diks Cetak Sejarah 'Gila', Nama Timnas Indonesia Berkali-kali Disebut Media Jerman Ternyata...

Pemain keturunan Maluku Kevin Diks bahkan membuat Timnas Indonesia disorot media Eropa khusunya Jerman berkat penampilan impresifnya dalam membela FC Copenhagen
Federasi Sepak Bola ASEAN Blak-blakan Sebut Timnas Indonesia Sudah Sejajar dengan Negara Elite Asia hingga Ramal Garuda akan Juara Piala AFF 2024

Federasi Sepak Bola ASEAN Blak-blakan Sebut Timnas Indonesia Sudah Sejajar dengan Negara Elite Asia hingga Ramal Garuda akan Juara Piala AFF 2024

Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) blak-blakan menyebut Timnas Indonesia sudah sejajar dengan negara-negara elite Asia hingga memprediksi skuad Garuda akan juara Piala AFF 2024.
Tanpa Justin Hubner dan Ivar Jenner, Ini Formasi Timnas Indonesia Paling Ideal untuk Hadapi Turnamen Piala AFF 2024

Tanpa Justin Hubner dan Ivar Jenner, Ini Formasi Timnas Indonesia Paling Ideal untuk Hadapi Turnamen Piala AFF 2024

Prediksi formasi Timnas Indonesia jika Justin Hubner dan Ivar Jenner absen karena belum mendapatkan lampu hijau dari klubnya masing-masing untuk bergabung.
Shin Tae-yong Bongkar Kesalahan Terbesar Marselino Ferdinan dalam Kariernya, Gelandang Timnas Indonesia Itu Disebut Lakukan…

Shin Tae-yong Bongkar Kesalahan Terbesar Marselino Ferdinan dalam Kariernya, Gelandang Timnas Indonesia Itu Disebut Lakukan…

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, blak-blakan soal penyebab penurunan permainan Marselino Ferdinan sebelum kembali bangkit di laga kontra Arab Saudi.
Kompak dengan Erick Thohir, Shin Tae-yong Akui Lawan Argentina Jadi Titik Balik Kebangkitan Timnas Indonesia: Sekarang Kami Tak Takut Lawan Siapapun

Kompak dengan Erick Thohir, Shin Tae-yong Akui Lawan Argentina Jadi Titik Balik Kebangkitan Timnas Indonesia: Sekarang Kami Tak Takut Lawan Siapapun

Shin Tae-yong mengakui pada awal kepemimpinannya, Timnas Indonesia terlihat sangat mudah menyerah.
Suporter Vietnam Ingatkan Malaysia dan Golden Star Warriors Tak Remehkan Pemain Muda Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Singgung Kekalahan Arab Saudi

Suporter Vietnam Ingatkan Malaysia dan Golden Star Warriors Tak Remehkan Pemain Muda Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Singgung Kekalahan Arab Saudi

Suporter Vietnam kirm peringatan buatan negaranya dan Malaysia untuk tidak meremehkan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, jika tak ingin seperti Arab Saudi.
Selengkapnya
Viral