Di sisi lain, Pelatih Persebaya, Aji Santoso, meminta anak-anak asuhnya untuk bergembira karena bakal melawan Persija di Stadion kelas dunia seperti SUGBK.
"Setelah official training, saya sampaikan kepada semua pemain. Bermain di Senayan saya sampaikan dengan lapangan lebar dan megah serta rumput yang bagus dan penonton banyak seharusnya pemain-pemain bergembira," ungkap Aji.
Soal kekuatan lawan, Aji menjelaskan Persija semenjak ditangani pelatih Thomas Doll lebih banyak mengandalkan kolektivitas.
"Harus happy, harus enjoy karena aksi-aksi pemain akan disaksikan banyak penonton. Jadi menurut saya justru senang banyak penonton karena itu menarik. Saya tekankan pemain untuk bermain lepas," jelas Aji.
Pertandingan nanti bakal disiarkan secara langsung di Indosiar mulai pukul 19.00 WIB. Laga nanti pun bisa disaksikan langsung melalui layanan live streaming, yang aksesnya di bawah ini.
https://www.vidio.com/live/14024-bri-liga-1?schedule_id=2826779
(mir)
Load more