tvOnenews.com - Persebaya Surabaya kembali terancam denda lantaran sejumlah suporternya yakni Bonek Mania hadir ke Gelora Bung Karno pada Minggu (30/7/2023) malam WIB.
Kehadiran rombongan Bonek Mania ke Jakarta itu bertentangan dengan regulasi PSSI dan PT LIB musim ini yang melarang adanya suporter away.
Hal itu tak lain adalah untuk menjaga kondusifitas iklim sepak bola Indonesia pasca Tragedi Kanjuruhan di Malang yang menewaskan ratusan suporter Arema FC.
Sebelumnya Persebaya juga sudah pernah mendapatkan sanksi dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI lantaran Bonek nekad datang ke kandang PSIS Semarang pada 16 Juli 2023 lalu.
Akibatnya Persebaya maupun PSIS selaku tuan rumah mendapat denda sebesar Rp25 juta. Bonek pun bergerak mengumpulkan dana secara patungan untuk membayar denda tersebut.
Mereka berhasil mengumpulkan sejumlah Rp25.192.700 yang kemudian diserahkan kepada Persebaya untuk dibayarkan ke federasi.
Load more