tvOnenews.com - Persib Bandung menelan kekalahan perdana di kandang setelah kalah dari Persik Kediri.
Skor 0-2 membuat Persik Kediri menjadi tim pertama yang menang di Stadion GBLA pada musim ini.
Dua gol berasal dari gol Renan da Silva dari titik putih dan Anderson Nascimento.
Pertandingan ini pun membuat Persib gagal mempertahankan posisi dua di klasemen sementara Liga 1.
Persib tertahan di peringkat ketiga dengan raihan 39 poin dengan berbeda satu poin di Bali United dengan 39 poin dan unggul dua poin dari PSIS Semarang yang berada di posisi empat.
1. Laga Dipimpin Wasit Asal Jepang
Pertandingan Persib kontra Persik ini dipimpin oleh wasit asal Jepang, Futoshi Nakamura. PSSI sengaja menyimpan wasit untuk laga ini sebagai bagian dari kerja sama PSSI dengan Federasi Sepak Bola Jepang.
Dok. PSSI
Beberapa keputusan Futoshi sempat mendapatkan bentuk kekecewaan dari suporter Persib.
2. Debut Kevin Rey Mendoza
Pelatih Persib, Bojan Hodak melakukan rotasi dalam tim dengan memberikan debut bagi kiper barunya, Kevin Rey Mendoza.
Kevin memiliki penampilan apik selama babak pertama dengan melakukan penyelamatan krusial di babak pertama.
Sayangnya, debut ini tercoreng dengan kekalahan dari Persik.
3. Persib Sempat Mencetak Gol
Persib Bandung sebenarnya sempat mencetak gol di menit 43 saat tembakan Ezra dari tendangan bebas dieksekusi dengan baik oleh David Da Silva.
Dok. Persib
Sayangnya, asisten wasit memutuskan gol tersebut dianulir karena posisi David sudah di posisi offside.
Alih-alih mencetak gol balasan, Persib justru tak bisa menjebol gawang Dikri Yusron lagi.
4. Persik Perusak Pesta di Kandang Persib
Kekalahan Persib atas Persik ini sekaligus menutup tren positif Persib sebagai tim yang belum terkalahkan di 14 laga terakhir.
Dok. Persib
Persik pun menjadi tim pertama yang menaklukan Persib di kandang pada musim ini. Persik berhasil menjalankan misi balas dendam atas Persib.
Kemenangan pertama Persib pada rangkaian tren positif itu adalah dari Persik pada akhir Juli lalu. Pada putaran pertama tersebut, Persib berhasil menaklukan Persik dengan skor 2-1. (hfp)
Load more