tvOnenews.com - Persib Bandung mendapat tambahan tenaga baru jelang pertandingan lanjutan Liga 1 2023/2024 menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Senin (18/12/2023).
Pada sesi latihan pemulihan pada Senin (11/12), Rachmat Irianto yang absen saat Persib dikalahkan Persik Kediri sudah kembali berlatih.
Pelatih Persib, Bojan Hodak mengatakan bahwa latihan berjalan dengan baik. Adapun program yang diberikan adalah tim dibagi dua kelompok. Mereka yang bermain lebih dari 60 menit dan tidak tampil atau pengganti.
“Hari ini latihan perdana. Ini lebih pada untuk recovery para pemain utama dan latihan bagi mereka yang tidak bermain. Jadi mereka harus kerja lebih banyak di sesi latihan ini,” kata Bojan setelah sesi latihan.
Pada pertandingan kontra Bali United nanti, Bojan memastikan bahwa Persib akan tampil dengan kekuatan penuh.
Pasalnya, Dedi Kusnandar sudah kembali setelah terkena akumulasi kartu kuning, sedangkan Irianto pulih dari cedera.
“Kabar baiknya adalah Dedi (Kusnandar) sudah kembali dan (Rachmat) Irianto juga kembali besok. Jadi kami punya skuat yang terbaik,” jelasnya.
Bojan pun menegaskan bahwa laga kontra Bali United, Persib menargetkan untuk mencuri poin penuh agar tetap berada di jalur play-off.
“Kami hanya melihat liga masih panjang dan kami masih berada di empat besar. Target kami adalah untuk tetap bisa mendapat hasil positif dan tetap berada di empat besar,” ucapnya. (fan)
Load more