"Saya akan memantau mereka, para pemain yang memiliki darah keturunan (Indonesia)," tambahnya.
Tak hanya pemain-pemain keturunan di luar negeri, sejatinya Shin Tae-yong bisa melirik sejumlah pemain asing yang sudah lama mentas di Liga 1 berikut sebagai opsi buat Timnas Indonesia.
Berbekal kualitas dan statistik apik kala bermain di Liga 1, para penggawa asing tersebut mungkin layak dapat kesempatan untuk berseragam Merah-Putih.
Lantas siapa sajakah pemain asing Liga 1 yang layak dinaturalisasi PSSI tersebut? Untuk mengetahuinya berikut tvOnenews.com mengulas:
Renan Silva
Nama pertama adalah Renan Silva. Pemain asal Brasil ini merupakan salah satu gelandang serang terbaik yang pernah mentas di Liga 1.
Selain berhasil membantu Persija menjuarai Liga 1 2018, bintang kelahiran Rio de Janeiro ini juga mampu menyabet sederet penghargaan individu seperti Liga 1 Best Player, Liga 1 Team of the Season serta Liga 1 Player of the Month.
Meski tak lagi muda, namun pengalaman serta kualitas individual dari Renan Silva membuatnya cocok jadi alternatif buat lini tengah Timnas Indonesia.
Load more