Bandung, tvOnenews.com - Persib Bandung mengumumkan sosok pengganti Teddy Tjahjono di jajaran manajemen klub. Adhitia Putra Herawan menempati posisi Interim Director of Sport PT Persib Bandung Bermartabat.
Teddy Tjahjono sebelumnya mengumumkan mundur dari jabatannya sebagai Sporting Director Maung Bandung. Keputusan tersebut diambil pasca kesuksesan Persib meraih gelar juara Liga 1 2023/2024.
Keputusan PT PBB untuk menunjuknya sebagai Interim Director of Sport pun disambut positif oleh Adhitia. Dia menceritakan proses hingga akhirnya dipercaya mengemban tugas di jajaran manajemen Maung Bandung.
"Sebetulnya sudah sempat membantu Persib beberapa waktu lalu, terus diminta sebenarnya untuk takeover Pak Teddy (Tjahjono) lah," kata Adhit saat ditemui oleh wartawan di Bandung, Selasa (26/6/2024).
Tidak sulit baginya untuk menerima tawaran menjadi bagian dari manajemen Persib. Karena sebagai warga asli Bandung, tentu ada perasaan cinta untuk Persib yang merupakan klub kebanggaannya.
"Karena saya juga kan asli dari Bandung, lama juga di sepakbola memiliki tim sendiri dan segala macam, ditawarin untuk coba bantu-bantu Persib, ini mimpi menjadi kenyataan bagi orang Bandung," jelasnya.
Mengisi jabatan strategis di Persib, tantangan pun menanti Adhit di depan. Karena bukan hal mudah bagi dia untuk mengurus manajemen salah satu klub top di Indonesia dengan sejarah yang panjang.
Selain itu, dia harus menggantikan peran dari Teddy Tjahjono yang sudah memberikan prestasi bagi Persib dan juga olahraga Bandung. Selain juara liga musim 2014 dan 2024, dia juga mengantarakan klub basket, Prawira Harum Bandung jadi nomor satu di Indonesia.
"Beban, saya engga mencoba menganggap sebagai beban, walaupun memang Pak Teddy itu adalah sosok yang luar biasa, yang saya pun menjadikan beliau sebagai role model, tetapi saya ga mau anggap ini sebagai beban," ujarnya.
Dia berusaha mengabaikan rintangan yang menanti di depan. Adhit memilih untuk menganggap perannya ini sebagai pengabdian bagi Persib yang merupakan klub asal kota kelahirannya.
"Saya lebih menganggap ini sebagai jalan untuk bisa berkontribusi langsung kepada Persib, sebagai bukti kecintaan ke Persib. Karena selama ini kan di luar, sekarang punya kesempatan berada di dalam," ujarnya.
Di masa peralihan jabatan Sporting Director Persib, Adhitia juga terus menjalin komunukasi dengan Teddy Tjahjono. "Iya intens berkomunikasi, belajar banyak lah dari beliau. Beliau guru yang luar biasa," ujar dia memungkasi.
Load more