Pada awal babak kedua, baik Madura dan Persija melakukan beberapa pergantian pemain. Namun jalannya permainan tidak banyak berubah meski kedua tim telah memasukkan pemain-pemain segar.
Memasuki menit ke-65, Persija mampu membalikkan keadaan. Pemain pengganti Gustavo Almeida, mengirim operan kepada Rayhan yang berusaha masuk ke kotak penalti Madura. Rayhan dilanggar, tetapi bola jatuh ke penguasaan Gustavo, yang segera menceploskannya masuk ke gawang Madura. 2-1 Persija kini memimpin.
Pada sisa jalannya babak kedua, baik Madura dan Persija masih berusaha tampil menyerang dengan tempo sedang. Namun tidak ada gol tambahan yang tercipta sampai wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.
Susunan pemain:
Madura United: Wagner Augusto Guimares, Jordy Hendrik Nikolaus, Maxwell De Cassio Da Silva, Iran Da Conceicao Goncalves, Luis Marcelo Morais, Franc Rikhart, Irfan, Koko Ari, Haudi Abdillah, Ilham Syah, Nur Diansyah
Pelatih: Widodo C. Putro
Persija Jakarta: Andritany Ardhyasa, Rizky Ridho, Ondrej Kudela, Muhammad Ferarri, Firza Andika, Muhammad Rayhan Hannan, Hanif Sjahbandi, Resky Fandi, Riko Simanjuntak, Ryo Matsumura, Marko Simic
Pelatih: Carlos Pena
Load more