LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Robi Darwis tinggalkan Persib Bandung untuk sementara
Sumber :
  • tvOnenews.com - Dwi R Belva

Robi Darwis Umumkan Tinggalkan Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025, Ini Alasannya

Robi Darwis terpaksa meninggalkan skuad Persib Bandung di sisa masa pramusim jelang Liga 1 2024/2025 dan di tengah penyelenggaraan Piala Presiden 2024.

Selasa, 23 Juli 2024 - 14:34 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Robi Darwis terpaksa meninggalkan Persib di sisa masa pramusim jelang Liga 1 2024/2025. Dia harus memenuhi panggilan dari kesatuannya bermain di Piala Panglima 2024.

Gelandang bertahan Persib Bandung ini memang sudah berstatus sebagai TNI aktif. Dia sudah mengikuti pendidikan militer di kesatuan TNI Angkatan Darat (AD) pada tahun 2023 lalu.

Setelah membela Maung Bandung di laga kedua Grup A Piala Presiden 2024 melawan Borneo FC, dia akan langsung bertolak memenuhi panggilan kesatuannya untuk bermain di turnamen yang digelar rutin setiap tahunnya tersebut.

"Itu sih, karena kan saya sekarang itu udah militer kan, memang tiap tahunnya ada Piala Panglima. Jadi kemarin ada sedikit miskomunikasi aja sih, kemarin kan diploting dari satuan itu bang Dimas (Drajad), nama saya tidak dicantumkan. Tetapi setelah keluar list jadi saya tidak bisa gimana-gimana," ujar Robi ketika diwawancara di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (22/7/2024).

Baca Juga :

Sebelumnya Robi yang kembali dari masa pinjaman di Dewa United sudah mengikuti agenda pramusim sejak latihan pertama pada 2 Juli 2024 lalu. Dia mendapat kesempatan bermain sebagai starter saat melawan PSM di laga pembuka Piala Presiden 2024.

Sedangkan ketika melawan Borneo FC, Robi bermain sebagai pengganti Henhen Herdiana. Setelah diberi kesempatan dua kali oleh pelatih, dia akan segera bergabung dengan tim TNI AD untuk Piala Panglima.

Robi belum tahu hingga kapan dia akan berada di turnamen tersebut. Namun dia berharap ketika Liga 1 2024/2025 dimulai pada 9 Agustus 2024 sudah bisa kembali membela Persib.

"Ini juga udah syukur saya dikasih kesempatan buat masih main malam ini. Besok saya sudah kesana lagi. Mungkin untuk lika-likunya, nanti ya saya serahkan disana. Saya nunggu keputusan (disana sampai kapan) tapi saya berharap liga mulai udah gabung sini lagi. Ga lama juga," kata dia.

Memenuhi panggilan kesatuan membuatnya harus absen pada sisa agenda pramusim. Namun Robi yakin performa dia tidak menurun karena tetap aktif bermain dalam kompetisi. Turnamen ini juga banyak diikuti pemain-pemain Liga 1 lainnya yang merupakan anggota TNI.

"Tentunya sih disana pemain-pemainnya berkualitas semua, banyak pemain Liga 1, banyak juga pelajaran yang bisa saya ambil disana. Ga menutup kemungkinan pengalaman ga cuma disini, tapi disana pun banyak pemain berpengalaman jadi saya bisa belajar dimana aja," terang pemain 21 tahun ini.

Performa Robi Darwis di dua laga pramusim mendapat apresiasi pelatih Persib, Bojan Hodak. Meski pada laga melawan Borneo FC, gol tunggal lawan tercipta dari area yang dikawal Robi.

Dipasang sebagai bek kanan, Robi gagal mencegah Habibi Jusuf menusuk dari sisi kiri dan melepaskan umpan kepada Berguinho. Tapi Bojan mewajarkan ada kesalahan yang dilakukan pemain muda.

"Bisa dilihat tadi Robi seharusnya bereaksi lebih baik. Kakang juga bisa bereaksi lebih baik. Tetapi mereka berdua masih muda. Saya memberi kesempatan kepada mereka di pertandingan seperti ini," kata Bojan Hodak.

Dengan adanya pemanggilan Robi gabung kesatuannya di Piala Panglima, Bojan memang berusaha memberi menit bermain sebanyak mungkin untuk pemain jebolan Akademi Persib tersebut selagi masih berada di tim.

"Bagi saya Robi bermain bagus di dua pertandingan ini, tapi sayangnya besok dia harus pergi lagi ke tugasnya sebagai tentara, itu alasannya kenapa saya memaksimalkannya bermain," kata Bojan.

"Tapi dia sudah bermain dua pertandingan yang bagus dan situasi ini tidak bisa menyalahkan satu pemain tapi satu tim. Robi cukup agresif, mentalnya bagus, mungkin Irianto atau Kakang bisa bereaksi lebih baik tapi kami memberikan kesempatan pemain muda untuk mendapatkan pengalaman," tukasnya. (dwi/rda)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Masih Percaya Ramalan untuk Lihat Masa Depan? Ustaz Adi Hidayat Ungkap Hukumnya Tentang Ritual Ternyata...

Masih Percaya Ramalan untuk Lihat Masa Depan? Ustaz Adi Hidayat Ungkap Hukumnya Tentang Ritual Ternyata...

Ustaz Adi Hidayat (UAH) membicarakan hukum orang yang masih percaya terhadap ramalan dari dukun atau orang memiliki kekuatan lebih demi mengetahui masa depan.
Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Memperkenalkan diri sebagai Football Bohemian, Kim Tae-seok menceritakan atmosfer Stadion Gelora Bung Karno saat Timnas Indonesia menjamu Jepang dan Arab Saudi.
Saat Hujan Deras Turun Baca Doa ini agar Selamat di Akhirat, Meski Bacaannya Sederhana Kata Ustaz Adi Hidayat...

Saat Hujan Deras Turun Baca Doa ini agar Selamat di Akhirat, Meski Bacaannya Sederhana Kata Ustaz Adi Hidayat...

Ustaz Adi Hidayat (UAH) menyampaikan ada satu bacaan doa memiliki kalimat sederhana menjadi amalan saat hujan deras turun terus-menerus agar selamat di akhirat.
Jangan Salah Lagi Ini Urutan Zikir Usai Shalat Fardhu, Kata Ustaz Adi Hidayat Semakin Mengingatkan Allah SWT

Jangan Salah Lagi Ini Urutan Zikir Usai Shalat Fardhu, Kata Ustaz Adi Hidayat Semakin Mengingatkan Allah SWT

Setelah shalat tidak zikir dengan urutan tetap dianggap sah, namun Anda potensi untuk kehilangan amalan-amalan yang bisa menambah pahala. Simak penjelasannya...
Tak Tinggal Diam soal Vonis Bebas Ronald Tannur, KY Bakal Segera Usut Pelanggaran Etik Hakim Kasasi

Tak Tinggal Diam soal Vonis Bebas Ronald Tannur, KY Bakal Segera Usut Pelanggaran Etik Hakim Kasasi

Komisi Yudisial (KY) menegaskan bakal tetap mengusut dugaan pelanggaran (KEPPH) majelis hakim kasasi yang menangani perkara Ronald Tannur. Jubir KY sampaikan...
Ustaz Adi Hidayat Ungkap Kebiasaan Bersalaman Usai Shalat dalam Islam Tidak Wajib tapi Lebih Utamanya Ini

Ustaz Adi Hidayat Ungkap Kebiasaan Bersalaman Usai Shalat dalam Islam Tidak Wajib tapi Lebih Utamanya Ini

Mengutip ceramah Ustaz Adi Hidayat, soal hukum bersalaman atau berjabat tangan ketika selesai shalat berjamaah. Simak penjelasan lengkapnya, lebih utama yaitu..
Trending
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Ustaz Adi Hidayat Ungkap Kebiasaan Bersalaman Usai Shalat dalam Islam Tidak Wajib tapi Lebih Utamanya Ini

Ustaz Adi Hidayat Ungkap Kebiasaan Bersalaman Usai Shalat dalam Islam Tidak Wajib tapi Lebih Utamanya Ini

Mengutip ceramah Ustaz Adi Hidayat, soal hukum bersalaman atau berjabat tangan ketika selesai shalat berjamaah. Simak penjelasan lengkapnya, lebih utama yaitu..
Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Memperkenalkan diri sebagai Football Bohemian, Kim Tae-seok menceritakan atmosfer Stadion Gelora Bung Karno saat Timnas Indonesia menjamu Jepang dan Arab Saudi.
Tak Tinggal Diam soal Vonis Bebas Ronald Tannur, KY Bakal Segera Usut Pelanggaran Etik Hakim Kasasi

Tak Tinggal Diam soal Vonis Bebas Ronald Tannur, KY Bakal Segera Usut Pelanggaran Etik Hakim Kasasi

Komisi Yudisial (KY) menegaskan bakal tetap mengusut dugaan pelanggaran (KEPPH) majelis hakim kasasi yang menangani perkara Ronald Tannur. Jubir KY sampaikan...
Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Sebagaimana dipahami, dalam melaksanakan shalat, tentu harus mengikut apa yang sudah diatur dalam agama Islam. Kata Ustaz Adi Hidayat agar shalat menjadi sah ..
Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Komdigi RI, DISKOMINFO Kaltara dan IJTI PENGDA Kaltara, Gelar Diskusi dan sosialisasi Pentingnya Pengembangan dan Pemberdayaan Komunitas Informasi Masyarakat.
Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Dukcapil Sulawesi Selatan serahkan Biodata Kependudukan pengganti KTP elektronik kepada 75 warga binaan di Lapas Makassar untuk memastikan hak pilih mereka.
Selengkapnya
Viral