LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Hasil Liga 1 antara Bali United vs Semen Padang
Sumber :
  • Bali United

Hasil Liga 1: Bali United Bungkam Semen Padang Lewat Aksi Kenzo Nambu dan Prvat Mbarga

Hasil Liga 1 2024/2025 antara Bali United vs Semen Padang dimenangkan oleh Serdadu Tridatu.

Minggu, 18 Agustus 2024 - 17:46 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Bali United menjamu Semen Padang FC dalam laga pekan kedua Liga 1 2024/2025 yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali.

Pertandingan yang dilangsungkan pada Minggu, 18 Agustus 2024 sore WIB itu berhasil dimenangkan oleh tuan rumah Bali United dengan skor cukup meyakinkan yakni 2-0.

Dalam duel Bali United vs Semen Padang, Serdatu Tridatu berhasil mencetak dua gol ke gawang tamunya lewat aksi Kenzo Nambu menit ke-51 dan Prvat Mbarga 53.

Sejak awal babak pertama, Bali United tampil agresif sampai-sampai mereka memiliki penguasaan bola dalam 45 menit pertama dengan catatan 66 persen.

Baca Juga :

Namun, Bali United yang telah melepaskan dua tembakan ke gawang Semen Padang gagal membuka keran golnya di babak pertama hingga turun minum kedudukan masih 0-0.

Barulah pada babak kedua, Bali United sukses memecah kebuntuan pada menit ke-51 melalui aksi Kenzo Nambu usai memanfaatkan bola liar di kotak penalti Semen Padang.

Tak lama setelah itu, sang juara Liga 1 dua kali tersebut berhasil menggandakan keunggulan melalui gol Privat Mbarga usai memaksimalkan assist dari Everton Nascimento.

Sementara itu, Semen Padang yang tersengat usai kebobolan dua gol sempat membobol gawang Bali United pada menit ke-72 via Kenneth Ngwoke.

Sayang, gol yang awalnya sempat membuat Semen Padang menarik napas dengan lega itu harus dianulir VAR karena offside, skor 2-0 untuk Bali United bertahan hingga akhir.

Hasil ini membuat Bali United mengoleksi enam poin dari dua pertandingan, sedangkan Semen Padang terperosok ke papan bawah usai kalah dalam dua laga awal.

Sebelumnya, Bali United berhasil mencuri kemenangan tandang 3-1 atas Persik Kediri di laga pembuka.

Sementara Semen Padang, tim berjuluk Kabau Sirah itu harus puas dibantai juara reguler series Liga 1 musim lalu, yakni Borneo FC dengan skor 1-3.

Berikut Susunan Pemain Bali United vs Semen Padang di Liga 1:

Semen Padang FC XI: Mochammad Dicky (GK), Frendi Saputra, Jan Vargas, Tin Martic, Dodi Alekvan Djin, Charlie Scott, Ramadhan Madon, Cornelius Stewart, Bruno Dybal, Firman Juliansyah, Kenneth Ngwoke (C).

Pelatih: Hendri Susilo

Bali United XI: Fitrul Dwi Rustapa (GK), I Made Andhika, Ricky Fajrin (C), Elias Dolah, Brandon Wilson, I Made Tito, Kenzp Nambu, Everton Nascimento, Privat Mbarga, Rahmat Arjuna, Yabes Roni.

Pelatih: Stefano Cugurra (yus)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Doa Untuk Guru di Momen Hari Guru Nasional

Doa Untuk Guru di Momen Hari Guru Nasional

Guru adalah sosok yang memiliki peran penting sebagai pendidik, pembimbing, dan pencerah dalam kehidupan manusia. 
Gelar Rapat Koordinasi Kemenkopolkam-KPU, Pastikan Pilkada Serentak 2024 Transparan dan Jurdil

Gelar Rapat Koordinasi Kemenkopolkam-KPU, Pastikan Pilkada Serentak 2024 Transparan dan Jurdil

Kemenkopolkam gelar rapat koordinasi bersama dengan KPU RI untuk pastikan Pilkada Serentak 2024 berlangsung transparan dan Jurdil, pada Senin (25/11/2024).
Dugaan Money Politik, Bawaslu Amankan Mobil dan Dua Dus Amplop Berisi Uang

Dugaan Money Politik, Bawaslu Amankan Mobil dan Dua Dus Amplop Berisi Uang

Anggota Bawaslu bersama penyidik Gakumdu mengamankan sejumlah amplop berisi uang yang diduga merupakan praktik money politik oleh salah satu pasangan calon.
Tak Hanya Terlibat Judi Online Oknum Pegawai Komdigi Juga Diduga Korupsi

Tak Hanya Terlibat Judi Online Oknum Pegawai Komdigi Juga Diduga Korupsi

Polda Metro Jaya usut dugaan tindak pidana korupsi yang dilakukan oknum pegawai di Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) yang terlibat kasus judi online.
Dor AKP Ulil Sampai Tewas! Kapolda Sumbar sebut AKP Dadang Dikenal sebagai Sosok Penghibur Hebat

Dor AKP Ulil Sampai Tewas! Kapolda Sumbar sebut AKP Dadang Dikenal sebagai Sosok Penghibur Hebat

Kabag Ops Polres Solok Selatan, AKP Dadang Iskandar dor AKP Ulil (AKP Ulil Ryanto) hingga tewas mengenaskan, pada hari Jumat (25/11/2024) dini hari.
Guru Honorer Supriyani Divonis Bebas, Tidak Terbukti Bersalah

Guru Honorer Supriyani Divonis Bebas, Tidak Terbukti Bersalah

Hakim jatuhkan vonis bebas terhadap Guru Supriyani terdakwa kasus penganiayaan murid yang merupakan anak anggota kepolisian di Konawe Selatan Sulawesi Tenggara.
Trending
Calvin Verdonk Bicara Jujur soal Suporter Timnas Indonesia kepada Media Belanda: Saya Tidak Bisa Berkeliaran di Jalan di Sana

Calvin Verdonk Bicara Jujur soal Suporter Timnas Indonesia kepada Media Belanda: Saya Tidak Bisa Berkeliaran di Jalan di Sana

Pemain Timnas Indonesia, Calvin Verdonk, berbicara kepada media Belanda perihal betapa gilanya dukungan dari masyarakat Indonesia yang menggemari sepak bola.
Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Singkat cerita, kejadian polisi tembak polisi terjadi pada Jumat (22/11/2024) dini hari. AKP Ulil Ryanto tewas usai menerima tembakan dari AKP Dadang Iskandar.
Miliano Jonathans Susul Mees Hilgers Lebih Cepat, Vitesse Arnhem Konfirmasi Sedang Negosiasi dengan FC Twente

Miliano Jonathans Susul Mees Hilgers Lebih Cepat, Vitesse Arnhem Konfirmasi Sedang Negosiasi dengan FC Twente

Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers, bisa segera main bersama pemain keturunan Indonesia lainnya, Miliano Jonathans, di FC Twente [adabursa transfer Januari.
Timnas Indonesia Resmi Umumkan 33 Pemain untuk TC Piala AFF 2024: Ada 7 Pemain Abroad Termasuk Rafael Struick

Timnas Indonesia Resmi Umumkan 33 Pemain untuk TC Piala AFF 2024: Ada 7 Pemain Abroad Termasuk Rafael Struick

Akun resmi Timnas Indonesia telah merilis 33 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) jelang Piala AFF 2024, yang akan diselenggarakan pada bulan depan.
Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Maarten Paes kini menjadi kiper utama di Timnas Indonesia dan menjadi aktor utama dalam perkembangan Skuad Garuda sejak putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Vietnam Semakin Panik, Timnas Indonesia Bisa Panggil Kiper Liga Yunani yang Sudah Jadi WNI Ini Jika Maarten Paes Tak Dibawa ke Piala AFF 2024

Vietnam Semakin Panik, Timnas Indonesia Bisa Panggil Kiper Liga Yunani yang Sudah Jadi WNI Ini Jika Maarten Paes Tak Dibawa ke Piala AFF 2024

Kiper Liga Yunani ini layak diberi kesempatan oleh Shin Tae-yong untuk mengisi pos penjaga gawang Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 yang ditinggal Maarten Paes
Meski Dibantai Rekan Sendiri, Calvin Verdonk Justru Rebut Perhatian Pelatih NEC Nijmegen atas Performa Gemilangnya di Timnas Indonesia, Katanya... 

Meski Dibantai Rekan Sendiri, Calvin Verdonk Justru Rebut Perhatian Pelatih NEC Nijmegen atas Performa Gemilangnya di Timnas Indonesia, Katanya... 

Pelatih NEC Nijmegen, Rogier Meijer, akui kagum dengan performa Calvin Verdonk saat membela Timnas Indonesia dalam laga Jepang bersama Koki Ogawa, ia bilang..
Selengkapnya
Viral