Barulah pada menit ke-21, Persib mampu membuka keunggulan lebih dulu melalui tendangan terukur Tyronne Del Pino usai meneruskan assist Dimas Drajad, skor 1-0 untuk Maung Bandung.
Setelah itu, Dewa United melancarkan serangan secara masif, hingga di menit ke-33, Septian Bagaskara sukses membobol gawang Maung Bandung melalui tembakan keras yang membuat skor 1-1 hingga turun minum.
Pada babak kedua, Persib langsung menggebrak pertahanan Dewa United, dan berhasil kembali unggul 2-1 via brace dari Tyronne Del Pino dari jarak dekat usai menerima assist Ciro Alves di menit ke-47.
Namun, Dewa United tak mau kalah dan kembali membobol gawang Persib lewat gol Egy Maulana.
Gol pemain berlabel Timnas Indonesia itu sempat dianulir karena dianggap dalam posisi offside, namun wasit memutuskan untuk mengesahkan gol berdasarkan hasil review VAR.
Kedudukan pun kembali imbang 2-2 sampai wasit meniup peluit akhir pertandingan.
Pada laga sebelumnya, Persib berhasil mengalahkan PSBS Biak 4-1 di pekan perdana, sementara Dewa United ditahan 0-0 oleh Arema FC.
Load more