LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Kabar terbaru Andi Oddang
Sumber :
  • Instagram

Masih Ingat Andi Oddang? Striker Ganas Milik PSM Makassar dan Persebaya Surabaya yang telah Lama Pensiun, Kini Dia Jalani Aktivitas...

Sosok Andi Oddang pasti masih dikenang oleh penggemar PSM Makassar maupun Persebaya Surabaya. Begini kabar terbarunya seusai gantung sepatu sejak 2014 silam.

Minggu, 22 September 2024 - 09:46 WIB

tvOnenews.com - Penggemar PSM Makassar dan Persebaya Surabaya tentu ingat dengan sosok legendaris Andi Oddang sebagai salah satu striker lokal paling disegani di masanya.

Bagaimana tidak, Andi Oddang menjadi satu-satunya striker lokal yang mampu bersaing dengan pemain-pemain asing PSM Makassar seperti Cristian Gonzales, Oscar Aravenna, hingga Miro Baldo Bento.

Bukan cuma itu, Andi Oddang juga pernah mengantarkan Persebaya Surabaya promosi ke Liga Indonesia 2009 setelah mengalahkan PSMS Medan di laga play-off 

Sempat kembali lagi ke PSM Makassar dan menjadi andalan di sana selama beberapa musim, Andi Oddang akhirnya memutuskan gantung sepatu pada 2014.

Sepuluh musim berlalu setelah memilih untuk pensiun dari sepak bola, bagaimana kabar terbaru dari Andi Oddang sekarang?

Baca Juga :

Bernama lengkap Andi Oddang Mustamu, ia lahir di Bone, Sulawesi Selatan pada 16 September 1977. Karier sepak bolanya dimulai ketika bergabung ke Persim Maros pada 1997.

Bersama klub lokal Sulawesi Selatan itu, Andi Oddang tampil selama lima musim hingga pada tahun 2002, dirinya didatangkan oleh tim jawara Liga Indonesia, PSM Makassar.

Namun di periode pertamanya bersama PSM Makassar, Andi Oddang lebih banyak menghuni bangku cadangan karena saat itu Juku Eja banyak diisi striker asing top, salah satunya Cristian Gonzales.

Hanya koleksi 34 kali penampilan selama tiga musim di PSM Makassar, Andi Oddang memilih Sriwijaya FC sebagai destinasi berikutnya pada 2006.

Dua musim berseragam Sriwijaya FC, statistik Andi Oddang sedikit membaik setelah tampil sebanyak 28 pertandingan dengan koleksi 13 gol. Catatan tersebut tergolong cukup bagus bagi striker lokal masa itu.

Dia kemudian hengkang ke Persekabpas Pasuruan pada 2007 sebelum kembali mencari klub baru semusim setelahnya dan berlabuh ke Persebaya Surabaya.

Di sinilah kiprah Andi Oddang mulai dikenal. Ia membawa Persebaya Surabaya promosi ke Liga Indonesia 2009 serta mencetak 17 gol dari 28 kali penampilan bersama Bajul Ijo.

Akan tetapi, kegemilangannya di Persebaya Surabaya harus terhenti lantaran dualisme kompetisi Indonesia yang membuat Andi Oddang kembali ke PSM Makassar pada 2010.

Meski bukan berstatus sebagai striker asing, faktanya Andi Oddang selalu dipasang di lini depan PSM Makassar oleh siapapun pelatihnya, termasuk Robert Alberts.

Namun, Liga Indonesia 2014 menjadi musim terakhir bagi Andi Oddang yang saat itu telah memasuki 36 tahun. Ia mengalami cedera panjang hingga membuatnya memilih pensiun. 

Kabar Andi Oddang Sekarang

Setelah memutuskan untuk gantung sepatu dari dunia sepak bola, Andi Oddang lantas kembali ke kampung halamannya di Jeneponto, Sulawesi Selatan.

Melansir dari beberapa unggahan di akun media sosial Instagram-nya, Andi Oddang tampak lebih banyak menghabiskan waktunya dengan berkumpul bersama keluarga.

Kabar terbaru Andi Oddang
Kabar terbaru Andi Oddang
Sumber :
  • Instagram

 

Meski telah pensiun, namun Andi Oddang tak sepenuhnya jauh dari sepak bola. Ia cukup sering bermain fun football ataupun futsal bersama rekan-rekannya.

Selain itu, sesekali pemain yang identik dengan nomor punggung 78 tersebut mengenang momen saat masih aktif bermain sepak bola di Liga Indonesia.

Bahkan kecintaannya dengan sepak bola belum hilang karena pada 2021 lalu, Andi Oddang dikabarkan membangun lapangan futsal untuk mengembangkan talenta lokal.

(han)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Coach Justin Bicara Jujur Thom Haye Punya Masalah Setelah Gabung Timnas Indonesia, sampai Usulkan Gelandang Itu untuk Main di...

Coach Justin Bicara Jujur Thom Haye Punya Masalah Setelah Gabung Timnas Indonesia, sampai Usulkan Gelandang Itu untuk Main di...

Gelandang Naturalisasi Timnas Indonesia, Thom Haye pernah beberkan sejumlah masalah di depan Coach Justin, setelah ia gabung dengan Skuad Garuda. Katanya...
Terungkap Alasan 7 Mayat di Kali Bekasi Tiba-tiba Muncul Bikin Geger Warga, Ternyata Malamnya Ada Kejadian...

Terungkap Alasan 7 Mayat di Kali Bekasi Tiba-tiba Muncul Bikin Geger Warga, Ternyata Malamnya Ada Kejadian...

Polisi mengkonfirmasi alasan penemuan 7 mayat di Kali Bekasi pada Minggu (22/9/2024). Ternyata, pada Sabtu (21/9/2024) sempat terjadi sesuatu yang menyebabkan..
Bercita-cita Jadi Anggota TNI, Eshan Sangat Antusias Lihat Pameran Alutsista di Monas

Bercita-cita Jadi Anggota TNI, Eshan Sangat Antusias Lihat Pameran Alutsista di Monas

Pemuda asal Kebayoran Baru, bernama Eshan Chandra ikut memeriahkan pameran alutsista di Pesta Rakyat jelang HUT Ke-79 TNI, Monas, Jakarta Pusat, Minggu (22/9).
Suporter Bahrain Kerap Bikin Ulah Meneror Pemain Lawan dengan Laser, Manajer Timnas Indonesia Buka Suara: Perbuatan yang Tak Sportif!

Suporter Bahrain Kerap Bikin Ulah Meneror Pemain Lawan dengan Laser, Manajer Timnas Indonesia Buka Suara: Perbuatan yang Tak Sportif!

Manajer Timnas Indonesia, Sumardji buka suara soal suporter Bahrain yang kerap membuat ulah yakni meneror pemain lawan dengan laser di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dirjen Aptika Kominfo Apresiasi Adanya Turnamen Mobile Legends, Ini Alasannya

Dirjen Aptika Kominfo Apresiasi Adanya Turnamen Mobile Legends, Ini Alasannya

Dirjen Aptika Kominfo apresiasi Anggota Olahraga Elektronik Indonesia (AOEI) yang gelar turnamen mobile legends di JakBistro di kawasan Sunter, Jakarta Utara.
Resmi, KPU Jakarta Tetapkan Tiga Paslon yang Akan Berlaga di Pilgub Jakarta 2024

Resmi, KPU Jakarta Tetapkan Tiga Paslon yang Akan Berlaga di Pilgub Jakarta 2024

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta secara resmi telah menetapkan tiga pasangan calon atau paslon yang akan bertarung Pilgub Jakarta 2024. Ini ketiga paslonnya.
Trending
Gagal Bujuk Mees Hilgers dan Eliano Reijnders agar Tetap di Belanda, KNVB Beri Peringatan Tegas untuk Timnas Indonesia: Jangan...

Gagal Bujuk Mees Hilgers dan Eliano Reijnders agar Tetap di Belanda, KNVB Beri Peringatan Tegas untuk Timnas Indonesia: Jangan...

Sekjen KNVB pernah memberikan peringatan tegas untuk Timnas Indonesia lantaran banyak pemain dari Belanda kini mulai nyatakan minat membela tanah leluhurnya.
Kesal Tak Bisa Kalahkan Timnas Indonesia, Roberto Mancini hingga Graham Arnold Kompak Bocorkan Strategi Skuad Garuda kepada Bahrain dan China

Kesal Tak Bisa Kalahkan Timnas Indonesia, Roberto Mancini hingga Graham Arnold Kompak Bocorkan Strategi Skuad Garuda kepada Bahrain dan China

Pelatih Roberto Mancini dan Graham Arnold yang tak bisa kalahkan Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 beberkan kekuatan skuad Garuda.
Pratama Arhan Sudah Absen dalam 17 Laga Suwon FC Berturut-turut, Shin Tae-yong akan Ambil Sikap Tegas Soal Tempatnya di Timnas Indonesia?

Pratama Arhan Sudah Absen dalam 17 Laga Suwon FC Berturut-turut, Shin Tae-yong akan Ambil Sikap Tegas Soal Tempatnya di Timnas Indonesia?

Bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan tidak pernah bermain dalam 17 pertandingan terakhir Suwon FC di Liga Korea Selatan
Akhirnya Terkuak, Shin Tae-yong Ternyata Punya Orang yang Sangat Dibenci di Timnas Indonesia, Siapa Saja?

Akhirnya Terkuak, Shin Tae-yong Ternyata Punya Orang yang Sangat Dibenci di Timnas Indonesia, Siapa Saja?

Shin Tae-yong ternyata sangat benci dengan orang-orang ini di Timnas Indonesia, Siapa Saja?
Kejujuran Legenda Vietnam ungkap Timnya Mustahil Kalahkan Timnas Indonesia walau Dilatih Shin Tae-yong, Katanya...

Kejujuran Legenda Vietnam ungkap Timnya Mustahil Kalahkan Timnas Indonesia walau Dilatih Shin Tae-yong, Katanya...

Salah satu legenda Vietnam ungkap betapa sulit timnya untuk bisa kalahkan Timnas Indonesia walaupun sudah dilatih oleh Shin Tae-yong, betapa kuatnya Timnas.
7 Mayat Mengambang Ditemukan di Kali Belakang PGP Jatiasih Bekasi, Kondisnya Becampur Lumpur, Ini Foto-Fotonya

7 Mayat Mengambang Ditemukan di Kali Belakang PGP Jatiasih Bekasi, Kondisnya Becampur Lumpur, Ini Foto-Fotonya

Ini foto-foto 7 mayat mengambang ditemukan di kali belakang Perumahan Pondok Gede Permai (PGP), Jatiasih, Bekasi pada Minggu (22/9/2024).
Media Italia Beri Penilaian Segini usai Jay Idzes Bantu Venezia Menang Atas Genoa, Bek Timnas Indonesia Itu Disebut Punya Penampilan…

Media Italia Beri Penilaian Segini usai Jay Idzes Bantu Venezia Menang Atas Genoa, Bek Timnas Indonesia Itu Disebut Punya Penampilan…

Penampilan gemilang Jay Idzes saat Venezia menang atas Genoa mendapat pujian dari media Italia, yang menyebut bek Timnas Indonesia itu telah bermain sempurna.
Selengkapnya