LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Eks Persija dan Persipura Boakay Eddie Foday
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

Masih Ingat Boakay Eddie Foday? Striker Asal Liberia yang Gacor Bersama Persija dan Persipura, Nasib di Akhir Kariernya Sungguh Miris karena...

Boakay Eddie Foday merupakan striker asing haus gol yang memiliki karier cemerlang di Liga Indonesia. Ia pernah bermain untuk Persija Jakarta dan Persipura.

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 13:19 WIB

tvOnenews.com - Akhir karier dari pesepakbola Boakay Eddie Foday terbilang cukup miris setelah merasakan popularitas ketika bermain di Liga Indonesia.

Boakay Eddie Foday yang berkebangsaan Liberia mulai dikenal ketika dirinya menjadi mesin gol bagi dua klub besar Liga Indonesia, Persija Jakarta dan Sriwijaya FC.

Bukan cuma itu, Boakay Eddie Foday juga sempat mencuri perhatian ketika berhasil cetak lima gol kemenangan Persipura Jayapura di AFC Cup 2014. 

Selain berkarier di Liga Indonesia, Boakay Eddie Foday juga pernah merasakan atmosfer kompetisi negara lain seperti Myanmar dengan memperkuat klub Yadanarbon FC.

Baca Juga :

Kegemilangan Boakay Eddie Foday lantas membuatnya dipanggil timnas Liberia selama tujuh tahun sejak 2007 hingga terakhir kali tampil pada 2014.

Setelah itu, penampilannya menurun dan dirinya terakhir kali terlihat yakni saat bermain untuk klub Liga 2 Indonesia PSMP Mojokerto pada musim 2018/2019.

Lima musim berlalu, bagaimana kabar terbaru dari mantan striker asing haus gol di Liga Indonesia Boakay Eddie Foday sekarang?

Boakay Eddie Foday lahir di Monrovia, sebuah kota di Liberia pada 25 Mei 1986. Ia mengawal karier sepak bolanya bersama klub lokal Karn United pada musim 2004/2005.

Meski saat itu usianya baru menginjak 18 tahun, Boakay Eddie Foday langsung menjadi pencetak skor terbanyak bagi Karn United dengan 13 gol dari 12 laga.

Performa impresif Boakay Eddie Foday itu kemudian menarik minat dari kontestan Liga Indonesia Persiwa Wamena yang memutuskan untuk merekrutnya pada musim 2005.

Selama tujuh musim bermain untuk Persiwa Wamena, ia mempersembahkan sederet prestasi bagi klubnya itu, di antaranya runner-up Liga Indonesia 2008 dan juara Inter Island Cup 2010.

Tidak hanya itu, catatan individu dari Boakay Eddie Foday selama memperkuat Persiwa Wamena juga luar biasa hebatnya. Ia sukses mengemas 178 gol dari 175 penampilan.

Ingin mencari petualangan baru, Boakay Eddie Foday berlabuh ke Sriwijaya FC pada 2012. Dua musim di sana, ia berhasil mengumpulkan 38 gol dari 40 penampilan.

Sempat hijrah ke Persija Jakarta pada 2014, striker timnas Liberia itu mengambil tawaran dari liga Myanmar, tepatnya untuk bermain bagi klub Yadanarbon FC.

Walaupun hanya semusim di sana, catatan individu dari seorang Boakay Eddie Foday tak pernah padam. Ia mampu menorehkan 22 gol dari 18 pertandingan.

Seakan rindu dengan Indonesia, Boakay Eddie Foday memutuskan kembali ke tanah air. Kali ini, Persipura Jayapura menjadi destinasi selanjutnya pada musim 2016/2017.

Bersama Persipura Jayapura, ia kembali menambah pundi-pundi golnya. Kali ini, 53 gol berhasil dilesakan oleh Boakay Eddie Foday dari 68 penampilan.

Hal yang paling diingat dari Boakay Eddie Foday di Persipura Jayapura ialah saat dirinya mencetak lima gol saat timnya itu menang 9-2 atas Yangon United di AFC Cup 2014.

Kabar Boakay Eddie Foday sekarang

Eks Persija dan Persipura Boakay Eddie Foday
Eks Persija dan Persipura Boakay Eddie Foday
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

 

Bersama pemain liga Indonesia lainnya yaitu Zah Rahan Krangar, Boakay Eddie Foday kerap menerima panggilan dari timnas Liberia dengan koleksi 12 laga sejak 2007-2014.

Karier internasionalnya pun berakhir seiring menurunnya performa Boakay Eddie Foday di level klub. PSMP Mojokerto menjadi tim terakhirnya sebagai pesepakbola profesional.

Setelah tak lagi dikontrak oleh klub Liga Indonesia, Boakay Eddie Foday dikabarkan kembali ke kampung halamannya yaitu Liberia.

Namun pada 2019 silam, Boakay Eddie Foday terlihat dalam sebuah pertandingan tarkam di Jakarta Barat. Ia tampak mencolok dari rekan-rekan setimnya.

Di pertandingan tarkam tersebut, Boakay Eddie Foday tampak menerima 'saweran' selembar uang tunai dari penonton dan langsung memasukannya ke dalam kaus kaki.

(han)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
AFC Bicara soal Peta Persaingan Ketat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia yang Berjaya usai Gilas Arab Saudi akan...

AFC Bicara soal Peta Persaingan Ketat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia yang Berjaya usai Gilas Arab Saudi akan...

Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) bicara soal peta persaingan ketat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran ketiga yang diisi oleh Timnas Indonesia.
Liga 1: Reaksi Paul Munster usai Persebaya Epic Comeback Lawan Persija, Akui Gol Bajul Ijo Hadir Lewat Kerja Keras

Liga 1: Reaksi Paul Munster usai Persebaya Epic Comeback Lawan Persija, Akui Gol Bajul Ijo Hadir Lewat Kerja Keras

Pelatih Persebaya, Paul Munster beri respons setelah anak asuhnya sukses raih poin penuh dengan mengalahkan Persija di Liga 1 2024-2024, Jumat (22/11/2024).
6th IOAC 2024 Diharapkan Jadi Cikal Bakal Akuatik Indonesia Menuju Prestasi Dunia

6th IOAC 2024 Diharapkan Jadi Cikal Bakal Akuatik Indonesia Menuju Prestasi Dunia

Kejuaraan Nasional Renang Antar Klub atau 6th Indonesia Open Aquatic Championship (IOAC) 2024 diikuti oleh 899 peserta dari ratusan klub di Indonesia.
Singgung Shin Tae-yong, Kevin Diks Ceritakan Pengalaman Selama Gabung Pemusatan Latihan Timnas Indonesia

Singgung Shin Tae-yong, Kevin Diks Ceritakan Pengalaman Selama Gabung Pemusatan Latihan Timnas Indonesia

Kevin Diks buka-bukaan soal situasi di Timnas Indonesia usai menjalani debut di pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Jepang, Jumat (15/11/2024).
Jasa Raharja Pastikan Seluruh Korban Kecelakaan Beruntun yang Libatkan Truk Trailer di Semarang Terjamin Santunan

Jasa Raharja Pastikan Seluruh Korban Kecelakaan Beruntun yang Libatkan Truk Trailer di Semarang Terjamin Santunan

Jasa Raharja menjamin seluruh korban akibat kecelakaan beruntun yang melibatkan truk trailer dengan sejumlah kendaraan di Jalan Prof. Dr. Hamka, Kelurahan Bringin, Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang, Jawa Tengah pada Kamis (21/11/2024).
Media Belanda Soroti Lonjakan Ranking FIFA Timnas Indonesia usai Kalahkan Arab Saudi, Skuad Garuda dapat Pujian dan Ulasan Positif

Media Belanda Soroti Lonjakan Ranking FIFA Timnas Indonesia usai Kalahkan Arab Saudi, Skuad Garuda dapat Pujian dan Ulasan Positif

Salah satu media Belanda ikut menyoroti peningkatan ranking FIFA Timnas Indonesia setelah sukses mengalahkan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Trending
Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Jelang hadapi Australia di lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia pada Maret 2025 mendatang, media Belanda sampaikan kabar buruk untuk Timnas Indonesia.
Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Timnas Indonesia berhasil menaklukan Arab Saudi 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024). 
Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Suasana ruang ganti Timnas Indonesia penuh semangat setelah Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes menyampaikan hal ini meskit tanpa Shin Tae-yong. Jay Idzes bilang
3 Legenda Sepak Bola Dunia Turun Gunung Kunjungi Indonesia Usai Laga Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi, FIFA Sampai Beri Arahan Untuk...

3 Legenda Sepak Bola Dunia Turun Gunung Kunjungi Indonesia Usai Laga Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi, FIFA Sampai Beri Arahan Untuk...

3 Legenda sepak bola dunia kunjungi Indonesia usai laga Timnas Indonesia kontra Arab Saudi. Dennis Wise dari Chelsea, Eric Abidal dari Barcelona, legenda Italia
Bawa-bawa Asnawi Mangkualam, Coach Justin Tegas Tak Restui Keinginan Rizky Ridho untuk Main di Liga Thailand: Lu Kalau Bisa Jangan...

Bawa-bawa Asnawi Mangkualam, Coach Justin Tegas Tak Restui Keinginan Rizky Ridho untuk Main di Liga Thailand: Lu Kalau Bisa Jangan...

Coach Justin nyatakan ketidaksetujuannya pada Rizky Ridho yang ingin berkarier di Liga Thailand. Singgung performa menurun Asnawi Mangkualam yang melempem.
Tak Perlu Dinaturalisasi, 3 Diaspora Ini Layak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Buat Piala AFF 2024

Tak Perlu Dinaturalisasi, 3 Diaspora Ini Layak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Buat Piala AFF 2024

Tampil di luar negeri dan tak perlu lagi dinaturalisasi, para diaspora ini layak dipanggil Shin Tae-yong untuk perkuat Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2024.
Anak Kesayangan Jose Mourinho Tunda Tawaran Naturalisasi Timnas Indonesia, Pilih Tunggu Dipanggil Belanda Meski Sulit

Anak Kesayangan Jose Mourinho Tunda Tawaran Naturalisasi Timnas Indonesia, Pilih Tunggu Dipanggil Belanda Meski Sulit

Punya garis darah keturunan Indonesia membuat Jayden Oosterwolde menjadi sorotan untuk bergabung membela Timnas Indonesia
Selengkapnya
Viral