Dirinya berharap kerja sama ini selain bergerak di Persija Jakarta, namun juga bakal bermanfaat untuk kegiatan sosial khususnya bagi The Jakmania.
"Jadi ini merupakan komitmen dari Bakrie Group untuk olahraga nasional di Indonesia," ujar Aninditha Bakrie di Persija Store, Selasa (8/10/2024).
"Dan saya berharap kerjasama dengan Persija Jakarta bukan hanya di level klub, tetapi juga untuk kegiatan sosial memperlebarkan manfaat khususnya untuk teman-teman Jakmania," tambahnya.
Presiden Persija, Mohamad Prapanca juga menyambut baik kehadiran Bakrie Untuk Negeri sebagai salah satu sponsor terbaru skuad Macan Kemayoran.
Prapanca berharap dari kerja sama ini dapat membantu ekosistem yang nantinya merambah ke sektor ekonomi mikro dari Persija Jakarta.
"Itu adalah untuk bentuk kontribusi grup Bakrie ke dalam dunia olahraga dan tentunya juga Bakrie Untuk Negeri juga berharap bisa membantu ekosistem yang ada di dalam Persija itu sendiri," kata Prapanca.
"Salah satunya adalah nanti mungkin bekerja sama dengan program ekonomi mikro bersama para supporter kami, tentunya Jakmania," tuturnya.
Load more