Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Persebaya Surabaya Paul Munster berharap anak asuhnya bisa lebih produktif dalam mencetak gol menjelang lawan PSM Makassar dalam pekan kesembilan Liga 1 Indonesia 2024-2025 yang akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Rabu (23/10).
"Kami sudah berusaha untuk itu. Jadi, mudah-mudahan besok kami bisa mencetak banyak gol," ucap Munster saat konferensi pers di kantor pemasaran Persebaya Surabaya, Selasa.
Saat ini, kata pelatih asal Irlandia Utara itu, semua tim dalam kondisi baik dan dalam keadaan full team untuk menghadapi PSM Makassar.
"Sekarang saya sudah punya tim lengkap untuk berlatih, itu bagus. Tapi kami hanya punya satu hari latihan, sejak pertandingan terakhir melawan Persib Bandung. Beberapa situasi difokuskan pada pertandingan ini. Kondisinya bagus, chemistry bagus, dan semua orang siap untuk pertandingan ini," ujarnya.
Munster menambah, meskipun ada beberapa pemain klub berjuluk Juku Eja tersebut yang kabarnya akan absen dalam laga lawan Persebaya, namun pihaknya tetap waspada.
"Anda bisa lihat betapa kuatnya liga di sini. Terlepas dari apakah mereka memiliki beberapa pemain yang absen, itu akan selalu sulit. Setiap tim yang bermain melawan Persebaya, mereka akan meningkatkan level. Tetapi yang penting bagi kami, kami fokus pada permainan kami dan akan tampil 100 persen untuk pertandingan besok malam," ujar pelatih yang memiliki lisensi UEFA Pro tersebut.
Sementara itu, kapten tim Persebaya Bruno Moreira mengatakan seluruh pemain sudah mempersiapkan diri untuk meraih tiga poin saat melawan PSM Makassar di kandang.
"Kami sudah berlatih dengan baik beberapa minggu terakhir ini dan kami siap untuk bermain melawan Makassar besok untuk meraih tiga poin," katanya.
Selain itu, kata Bruno, jika timnya ingin mempertahankan posisi sebagai pemuncak klasemen Liga 1 makan harus terus berjuang bersama-sama.
"Karena kalau mau terus berjuang untuk posisi puncak, besok kami harus meraih tiga poin," ucap pemain asal Brasil itu. (fan)
Load more