"Kami telah bekerja keras untuk menyelesaikannya. Saya pikir orang-orang tidak menyadari betapa kerasnya kami bekerja untuk menyelesaikannya. Itu terjadi setiap hari saat latihan," kata Munster.
Pelatih asal Irlandia Utara itu bersyukur timnya telah mengoleksi 11 gol dalam 11 pertandingan dan akan terus mendorong pemain-pemainnya menambah gol.
"Sekarang kami memiliki 11 gol dari 11 pertandingan. Tapi kami harus terus berusaha mencetak gol karena saya tahu selisih gol penting di liga ini," tutur Munster.
Pelatih berlisensi UEFA Pro itu berterima kasih kepada Bonek dan Bonita yang fanatik mendukung sebagai pemain ke-12 Persebaya.
"Ini pertandingan yang hebat dan saya rasa para pendukung juga, Bonek Bonita, sangat hebat hari ini, mereka juga membantu kami sebagai pemain ke-12," kata Munster.
Dengan tambahan tiga poin atas Persija, membuat Persebaya bertengger di puncak klasemen Liga 1 lewat torehan 24 poin.
Skuad Bajul Ijo unggul satu angka dari Persib Bandung yang berada di urutan kedua.
Sementara Persija harus puasa berada di posisi ke-6 klasemen Liga 1 dengan raihan 18 angka.
Load more