Jakarta, tvOnenews.com - PSSI dan PT LIB telah sah memperkenalkan PNM Liga Nusantara 2024/2025 yang sebelumnya dikenal Liga 3.
Hal ini juga sebagai salah satu cara PSSI dan PT LIB dalam melahirkan calon pemain-pemain Timnas Indonesia.
Cara tersebut menggelar kompetisi-kompetisi yang berjenjang.
PNM Liga Nusantara 2024/2025 bakal diikuti 16 klub dari berbagai daerah di Tanah Air.
Format kompetisi PNM Liga Nusantara 2024/2025 dimulai melalui babak pendahulan dengan sistem sistem sentralisasi double round robin, babak play-off degradasi, serta babak 6 besar dengan format home-away dilanjut ke babak final dengan total 146 laga.
Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir menyebut Liga Nusantara 2024/2025 akan melahirkan talenta sepak bola baru untuk Indonesia.
Load more