“Ini situasi tergantung dari bursa transfer pemain di mana kami rencana dapat 3 atau 4 pemain baru untuk memperkuat tim," kata pelatih yang akrab disapa Teco itu, dikutip dari laman resmi Bali United.
"Saat ini kami punya 3 pemain yang cedera dan harus operasi sehingga kami butuh pemain tambahan lagi untuk konsisten di putaran kedua,” tambahnya.
Dari empat pemain incarannya itu, salah satunya adalah pemain asing untuk melengkapi kuota delapan legiun asing di Liga 1 musim ini.
Namun, keempat pemain yang menjadi incarannya itu belum diketahui secara pasti siapa saja.
“Pemain asing kami masih kurang satu karena baru 7 pemain asing dan kami ingin melengkapi kuota asing sesuai regulasi. Mayoritas tim lain memiliki jumlah pemain asing sesuai kuota regulasi,” katanya.
“Dari awal memang saya ingin melengkapi kuota pemain asing karena melihat putaran pertama kadang tidak lengkap bermain dengan jumlah pemain asing. Dan lawan kadang bisa memanfaatkan kuota itu dengan melakukan pergantian pemain asing dengan pemain asing,” tandasnya.
(yus)
Load more