Jakarta, tvOnenews.com - Pemain baru Persib Bandung, Gervane Kastaneer COD dengan tim di Bandara Soekarno Hatta.
Gervane Kastaneer telah bergabung dengan tim setelah diperkenalkan secara resmi pada Rabu (8/1/2025).
Menjadi pemain baru, Gervane Kastaneer bahkan belum sempat datang ke Bandung.
Persib Bandung menjalani perjalanan panjang setelah menjalani laga tunda melawan Bali United.
Persib menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar pada Selasa (7/1/2025).
Setelah itu, Persib menjalani paruh musim kedua dengan menghadapi PSBS Biak.
Untuk menyulitkan Persib, PSBS Biak pun menjamu tim asuhan Bojan Hodak di Stadion Lukas Enembe, Jayapura pada Sabtu (11/1/2025).
Hal ini pun membuat Persib Bandung harus menjalani perjalanan panjang dari Bali ke Jayapura.
Persib Bandung memilih untuk berangkat dari Bandara Internasional Soekarno Hatta, Cengkareng menuju Jayapura pada Kamis (9/1/2025).
Di saat yang sama, Gervane Kastaneer pun tiba dari Belanda di bandara yang sama.
Gervane Kastaneer datang untuk menggantikan Mailson Lima yang penampilannya tak apik di paruh pertama Liga 1 2024-2025 ini.
Alih-alih meminta pemain Timnas Curacao ini ke Bandung untuk tanda tangan kontrak, Gervane Kastaneer ikut ke Jayapura.
Hal ini pun terlihat dari unggahan di akun sosial media resmi Persib Bandung.
Gervane Kastaneer menyapa tim termasuk sang pelatih, Bojan Hodak.
Dia pun tampak akrab dengan pemain lama Persib seperti David Da Silva, Tyronne del Pino hingga Marc Klok.
Dalam perkenalannya dengan tim, Gervane Kastaneer mengaku bersemangat untuk bergabung dengan tim.
Bahkan dia ingin membawa Persib sebagai juara back to back dengan mempertahankan gelar juara yang dimiliki Maung Bandung.
"Saya bersemangat untuk bisa menjadi juara Liga Indonesia bersama Persib dan sekaligus mendapatkan gelar back to back," kata Gervane Kastaneer.
Gervane Kastaneer pun menjadi rekrutan pertama Persib dimana sebelumnya Persib memperpanjang kontrak Adam Alis dan mengembalikan Zalnando dari pinjaman ke PSIS.
Kastaneer punya pengalaman bermain di negara-negara Eropa seperti Belanda (FC Dordrecht, ADO Den Haag, NAC Breda dan PEC Zwolle), Jerman (FC Kaiserslautern), Inggris (Coventry City), Skotlandia (Hearts) dan Spanyol (Castellon).
Bahkan Kastaneer pernah merasakan trofi juara ketika berbaju Coventry City di League One 2019/20 dan Hearts di Championship League 2022/21.(hfp)
Load more