Jakarta, tvOnenews.com - Arema FC termotivasi untuk mengakhiri hasil buruk mereka di Liga 1 2024-2025.
Sang pelatih mengatakan para pemain termotivasi untuk tampil lebih baik demi poin penuh di Stadion Soepradi, Kota Blitar, Senin 3 Februari 2025.
Jose Manuel Gomes da Silva dalam sesi konferensi pers secara daring, mengatakan seluruh persiapan telah dilakukan oleh para pemain guna meraih tiga poin di laga kandang nanti.
"Kami sudah mempersiapkan diri untuk pertandingan menghadapi Bali United. Mental para pemain dalam kondisi yang bagus, kami akan tampil bagus dan menang," kata Ze Gomes, sapaan akrabnya.
Load more