Sleman, DIY - PSS Sleman akan menghadapi Dewa United pada pekan ke delapan Liga 1, Minggu (4/9/2022). Laga kedua tim akan dihelat di Indomilk Arena Stadium, Tangerang, Banten.
“Saat ini terdapat sembilan pemain PSS yang harus menjalani latihan terpisah bersama tim," kata Fisioterapis PSS Sleman, Alfian Pradana dalam laman resmi klub dikutip, Kamis (1/9/2022).
Ke sembilan pemain yang mengalami cedera adalah Purwaka Yudi, Dedy Gusmawan, Riki Dwi, Rifky Suryawan, Syaiful Ramadhan, Saddam Gaffar, dan Rissa Fadillah. Kemudian ada dua pemain lain yang menyusul cedera, yakni Komarudin dan Todd Ferre.
Alfian menjelaskan, untuk Purwaka Yudi masih mengalami cedera pada paha bagian dalam.
"Kemungkinan ia akan ikut bergabung latihan dalam waktu dekat, Insya Allah karena kondisinya sudah 85%,” terangnya.
Sementara terkait kondisi Dedy Gusmawan, Fisioterapis kelahiran NTB itu menjelaskan jika mengalami masalah di paha bagian depan.
“Kemungkinan Dedy masih sedikit lama ikut bergabung latihan bersama tim sekitar 3 mingguan. Mungkin akan kami tes lagi dan kalau tesnya lolos ia bisa bergabung lagi," ujar Alfian.
Sementara untuk Riki Dwi Saputro bermasalah pada jari kelingking kaki. Saat ini mantan pemain Persekat Tegal itu sedang dalam proses untuk peningkatan fisik karena sudah lama tidak ikut latihan.
"Hal ini kami lakukan agar ketika bergabung latihan Riki secara fisik tidak tertinggal dengan teman-teman tim yang lain,” ucapnya.
Penyerang sayap PSS, Muhammad Rifky Suryawan pun juga tidak lepas dari badai cedera yang menimpa koleganya di PSS. Pemain kelahiran Kalasan, Sleman itu secara kemajuan penanganan sudah mengikuti latihan bersama tim dan tinggal dalam masa pantauan tim medis PSS.
“Rifky sudah kami coba lakukan latihan bersama tim. Kami lihat setelah melakukan latihan bersama tim karena melihat sudah ada perbaikan-perbaikan yang dirasakan oleh Rifky,” ungkapnya.
Bek sayap PSS asal Medan, Sumatera Utara, Syaiful Ramadhan mengalami gangguan cedera engkel usai laga kontra Persebaya pada waktu yang lalu. Menurut Alfian, Syaiful masih dalam pantauan dan saat ini belum bisa berlatih reguler dan harus menepi.
“Sedangkan kondisi dari Saddam Gaffar, ada masalah di paha depan. Kemungkinan 10 hari lagi bisa bergabung lagi latihan bareng tim," ujar Alfian.
Sementara itu, kondisi Rizza Fadillah mengalami post off acl. Pemain muda itu sudah menjalani pemulihan selama enam bulan, dan saat ini tinggal peningkatan fisik agar kondisinya sama dengan pemain yang lain.
Dua pemain lain juga masuk di meja perawatan tim medis PSS, yakni penyerang Komarudin dan Todd Ferre. Komar mengalami cedera engkel ketika bertanding melawan Persib Bandung.
“Sekarang kami pantau pemulihan serta peningkatan fisiknya. Saat ini ia tidak bergabung latihan dengan tim karena masih ada sedikit kendala di engkel,” lanjutnya.
Sementara untuk Todd Ferre, hasil diagnosanya menemukan ada masalah di otot tibiles anterior. Otot tersebut mengalami benturan dan kecapekan.
"Makanya, ia kami istirahatkan selama dua hari ke depan untuk melihat perkembangannya baik atau tidak,” pungkasnya. (Apo/Buz).
Load more