Kalimantan Selatan - Laga Barito Putera Vs Arema FC digelar sebagai lanjutan kompetisi Liga 1 2022 di Stadion Demang Lehman, Minggu (4/9/2022).
Menghadapi laga tersebut, 23 pemain Singo Edan diboyong ke Kalimantan untuk membidik tiga poin.
"Pemain dalam kondisi siap. Kami mempersiapkan diri untuk laga itu. Tentu saja kami akan berusaha meraih hasil maksimal," ujar Pelatih Arema FC Eduardo Almeida, Minggu (4/9/2022), dilansir situs resmi klub.
Eduardo mengungkapkan Arema FC tidak ingin lengah saat menatap Barito Putera meskipun secara rekor pertandingan Barito Putera lebih banyak kehilangan poin dibandingkan Arema FC.
"Tidak ada pertandingan yang mudah. Kami harus kerja keras untuk memenangkan pertandingan," katanya.
Arema FC dituntut untuk memenangkan pertandingan. Pasalnya, tiga poin sangat berarti untuk memperbaiki posisi di klasemen.
Load more