LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Luis Milla
Sumber :
  • Twitter/@persib

Ini Cara Luis Milla Siasati Jadwal Padat yang Dihadapi Persib Bandung pada Lanjutan Liga 1 2022/2023

Luis Milla tidak mau menjadikan padatnya jadwal pertandingan dari Persib Bandung pada lanjutan kompetisi Liga 1 2022/2023 sebagai alasan tidak tampil makasimal.

Jumat, 9 Desember 2022 - 14:18 WIB

Bandung, Jawa Barat - Persib Bandung berhasil meraih kemenangan saat menajalani lanjutan kompetisi Liga 1 musim 2022/2023 pekan ke-12 menghadapi Persi Kediri di Stadion Manahan, Solo pada hari Rabu, (7/12/2022).

Pada pertandingan yang dilangsungkan dengan format gelembung atau bubble tersebut, Persib Bandung sukses mengalahkan Persik Kediri dengan skor 3-0 dimana ketiga gol di cetak oleh Febri Haryadi dan dua gol dari David da Silva

David da Silva sukses mencetak gol pada menit ke-12 dan menit ke-19 sementar Febri haryadi memeantapkan kemenangan Persib Bandung dengan mencetak gol ketiga Pangeran biru pada menit ke-67. 

Hasil positif membuat Persib Bandung mendulang 19 poin dari 11 pertandingan. Tim Pangeran Biru lantas menduduki peringkat kedelapan di klasemen sementara Liga 1.  Di sisi lain, Persik Kediri semakin terbenam di dasar klasemen. 

Baca Juga :

Laskar Jayabaya baru menuai empat poin dari 12 laga.  Persib Bandung langsung tampil menekan sejak pertandingan bergulir. Anak-anak asuh Luis Milla pun mendapat sejumlah peluang. 

Di laga ini, Pangeran Biru tanpa diperkuat oleh tiga pemain yang biasanya mengisi starter. Mereka adalah Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya dan Marc Klok yang sedang menjalani tugas negara. Ketiganya digantikan Achmad Jufriyanto, Abdul Aziz dan Dedi Kusnandar. 

Dalam lanjutan kompetisi Liga 1 kali ini Persib Bandung sendiri dihadapkan dengan jadwal perandingan yang cukup padat, tak hanya Persib hampir seluruh tim peserta Liga 1 juga mengalami hal yang sama.

Berdasarkan jadwal yang telah di susun oleh PT LIB selaku operator kompetisi Liga 1 musim 2022/2023, Seluruh tim peserta Liga 1 setidaknya  setidaknya harus memainkan dua pertandingan dalam kurun waktu kurang dari sepekan termasuk Persib Bandung.

Melansir dari laman resmi Persib Bandung, Luis Milla mengakui jika timmya akan menghadapi situasi yang tidak mudah selama menjalani sisa putaran pertama kompetisi Liga 1 2022/2023.

“Bermain dengan jarak waktu setiap 3 atau 4 hari bukanlah hal yang mudah. Tapi, kami tidak bisa menghindari ini. Sebab, ini bukan hanya masalah bagi tim kami. Tapi, dengan kondisi seperti ini, kami berusaha terus melakukan penyesuaian," ujar Luis Milla. 

Meski begitu, Luis Milla tidak mau menjadikan padatnya jadwal pertandingan dari Persib Bandung sebagai alasan tidak tampil makasimal, ia menegaskan jika anak asuhnya siap mengerahkan kemampuan terbaik untuk mempertahankan tren kemenangan.
“Oleh karena itu, kami harus melakukan latihan recovery dan istirahat yang bagus untuk para pemain karena itulah hal yang terpenting. Jadi, yang penting kami harus lebih fokus untuk mempersiapkan tim ini dengan sebaik-baiknya,” kata Milla.

Di tengah jadwal padat yang harus dihadapi oleh Persib Bandung di Lanjutan putaran pertama Liga 1 2022/2023, Luis Milla kembali menggelar latihan pada Kamis 8 Desember 2022 usai melakoni pertandingan menghadapi Persik Kediri di Stadion Manahan, Solo, Rabu, 7 Desember 2022.

Latihan yang digelar di lapangan kecil di sekitar hotel tempat tim menginap itu bertujuan untuk memulihkan kondisi dari para pemain Persib Bandung setelah menjalani pertandingan melawan Persik Kediri.

Meskipun hanya digelar di lapangan sekitar hotel, program latihan dipantau langsung pelatih Luis Milla. Pelatih Fisik Persib Bandung, Carlos Grande Rodriguez mengatakan, latihan ini dimaksudkan untuk memulihkan kebugaran pemain usai melakoni laga dengan tensi tinggi.

Pemain yang mendapatkan menit bermain penuh dan cukup lama di laga kemarin hanya mendapatkan porsi latihan ringan. Sementara pemain dengan menit bermain sedikit mendapatkan porsi yang lebih banyak dari tim pelatih.

Di sektor penjaga gawang, pelatih kiper Luizinho Passos memulai latihan lebih awal. I Made Wirawan dan kawan-kawan mendapatkan tensi latihan cukup tinggi dari pelatih kiper asal Brasil tersebut.

Persib Bandung sendiri akan kembali menjalani pertandingna pekan ke 13 Liga 1 musim 2022/2023 saat menghadapi Persebaya Surabaya pada hari Sabtu 10/12/2022 di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah.

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Memangnya Salam dalam Shalat Harus pakai wa barakatu? Kata Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum Islam

Memangnya Salam dalam Shalat Harus pakai wa barakatu? Kata Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum Islam

Sebagaimana dipahami, dalam melaksanakan shalat, tentu harus mengikut apa yang sudah diatur dalam agama Islam. Seperti salam, simak kata Ustaz Adi Hidayat ....
Presiden FIFA Blak-blakan Sebut Masa Depan Sepak Bola ASEAN Cerah, Ada Andil Timnas Indonesia usai Beri Kejutan di Kualifikasi Piala Dunia 2026? 

Presiden FIFA Blak-blakan Sebut Masa Depan Sepak Bola ASEAN Cerah, Ada Andil Timnas Indonesia usai Beri Kejutan di Kualifikasi Piala Dunia 2026? 

Presiden FIFA, Gianni Infantino menyebut bahwa masa depan sepak bola di kawasan Asia Tenggara alias ASEAN tampak cerah.
Shin Tae-yong Pastikan 3 Pemain Diaspora Bergabung dengan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Salah Satunya dari Eropa

Shin Tae-yong Pastikan 3 Pemain Diaspora Bergabung dengan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Salah Satunya dari Eropa

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memastikan tiga pemain diaspora akan bergabung dengan skuad Garuda saat berlaga di turnamen Piala AFF 2024 mendatang.
Rafael Struick Baru Gabung saat Semifinal, Shin Tae-yong Percayakan Striker 20 Tahun Ini Sebagai Ujung Tombak di Piala AFF 2024

Rafael Struick Baru Gabung saat Semifinal, Shin Tae-yong Percayakan Striker 20 Tahun Ini Sebagai Ujung Tombak di Piala AFF 2024

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bakal memercayakan wonderkid asal PSS , Hokky Caraka sebagai ujung tombak pengganti Rafael Struick di Piala AFF 2024.
Polda Jateng Bongkar Makam Siswa SMKN 4 Semarang Korban Tembak Mati Oknum Polisi

Polda Jateng Bongkar Makam Siswa SMKN 4 Semarang Korban Tembak Mati Oknum Polisi

Polda Jateng melakukan ekshumasi atau menggali kembali kuburan dari jenazah korban penembakan oknum polisi di Semarang disaksikan ayah dan kakek korban....
Jusuf Kalla Kunjungi Calon Gubernur Bangka Belitung Hidayat Arsani

Jusuf Kalla Kunjungi Calon Gubernur Bangka Belitung Hidayat Arsani

Tokoh Nasional Jusuf Kalla mengunjungi rumah calon gubernur Kepulauan Bangka Belitung Hidayat Arsani di Kota Pangkalpinang, guna bersilahturahmi dengan cagub no
Trending
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Bek FC Copenhagen, Kevin Diks memberikan reaksi usai ranking FIFA Timnas Indonesia naik ke peringkat 125 dunia pada edisi November 2024 ini.
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, secara mengejutkan menyampaikan permintaan maaf baru-baru ini soal laga Timnas Indonesia vs Jepang. Singgung para pemainnya...
Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Selatan memberikan 'ancaman' untuk Megawati Hangestri dan kawan-kawan jelang big match antara IBK Altos Vs Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025.
Sudah Foto Bareng Erick Thohir, Omongan Ole Romeny kepada Media Belanda Soal Timnas Indonesia 8 Bulan Lalu Jadi Kenyataan? Katanya...

Sudah Foto Bareng Erick Thohir, Omongan Ole Romeny kepada Media Belanda Soal Timnas Indonesia 8 Bulan Lalu Jadi Kenyataan? Katanya...

Striker FC Utrecht asal Belanda Ole Romeny ternyata pernah mengatakan jika dia senang apabila dapat kesempatan bela Timnas Indonesia sejak delapan bulan lalu.
Selengkapnya
Viral