Bandung, tvOnenews.com - Persib Bandung sukses menutup putaran pertama kompetisi Liga 1 musim 2022/2023 dengan kemenangan atas rival mereka Persija Jakarta pada hari Rabu (11/1/2023) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
Berkat gol tunggal yang diciptakan oleh Ciro Alves pada menit ke-63 setalah dirinya bekerja sama dengan pemain asal Brasil lainnya, David da Silva untuk menjebol gawang yang dijaga oleh Andritany.
Berkat torehan tiga poin itu, Persib Bandung kini duduk diperingkat ke-4 klasemen sementara kompetisi Liga 1 2022/2023 dengan mengoleksi 33 poin dari 17 pertandingan yang sudah di jalani di putaran pertama.
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla pun sangat mensyukuri kemenangan yang diraih oleh anak asuhnya atas rival mereka Persija Jakarta sekaligus memperpanjang hasil positif mereka dalam 10 pertandingan terakhir.
Luis Mila mengucapkan selamat kepada para Pemain Persib Bandung dan juga Bobotoh. Dimana menurutnya Bobotoh sudah memberikan energi positif untuk mendukung Pangeran Biru tampil maksimal dalam penuh gengsi tersebut.
“Terimakasih banyak atas dukungan Bobotoh yang datang ke sini dan memberikan motivasi buat semua untuk bermain lebih agresif, fokus, dan penuh semangat. Saya berterima kasih juga kepada pemain yang selalu berusaha untuk menampilkan penampilan terbaik. Di latihan juga selalu ada progres dan penuh ambisius, semangat,” kata Luis Milla.
Luis Milla juga mengapresiasi perfora yng ditunjukan oleh para punggawa Persib Bandung, dimana ia menilai kalau anak asuhnya memang layak untuk menang di pertandingan el clasico Indonesia itu.
“Saya pikir kemenangan ini layak untuk kami,” ucap pelatih asal Spanyol tersebut
Setelah kemenangan itu, Persib Bandung kembali menatap putaran kedua dengan optimis dengan torehan 10 pertandingan tidak terkalahkan sejak ditangani oleh Luis Milla.
Bahkan pada hari Jumat, 13 Januari 2023 malam, Luis Milla kembali mengumpulkan anak asuhnya untuk melangsungkan sesi latihan di Stadion Siliwangi, Kota Bandung.
Dalam sesi latihan tersebut tiga pemain Tim Nasional Indonesia, Rachmat Irianto, Marc Klok dan Ricky Kambuaya sudah kembali bergabung setelah membela Tim Nasional Indonesia di ajang Piala AFF 2022.
Meski begitu, Rachmat Irianto terlihat masih berlatih terpisah dari pemain lainnya bersama dengan Febri Hariyadi dan juga Reky Rahayu. Sementara itu, Zalnando dan Kevin David Rumakiek menjalani pemulihan.
Sementara itu gelandang Persib Bandung, Marc Klok mengaku dalam kondisi bugar setelah menuntaskan tugasnya bersama Tim Nasional Indonesia di Piala AFF 2022.
Bersama dengan Tim Nasional Indonesia, Marc Klok menacatatkan enam penampilan dan berhasi membawa skuad garuda hingga babak Semifinal.
"Saya sehat dan sangat fit. (di Piala AFF 2022) saya banyak main, tiga minggu main di enam pertandingan. Jadi, saya main terus, sedikit capek, tapi kondisi saya sangat bagus," kata Klok setelah menjalani latihan.
Klok mengaku sudah siap memberikan kontribusi kepada skuad Pangeran Biru. Saat ini, Persib Bandung tengah mempersiapkan diri menatap putaran kedua Liga 1 2022/2023 setelah menuntaskan putaran pertama dengan kemenangan 1-0 atas Persija Jakarta, 11 Januari 2023 lalu.
"Kita fokus untuk Persib bandung lagi. Hampir dua bulan (tidak bersama Persib), tapi saya sangat senang, tim perform bagus sekali, posisinya juga sangat baik dan menang luar biasa lawan Persija. Saya senang bisa kembali, berkontribusi lagi untuk tim dan bobotoh dan saya lihat laga di depan dan putaran kedua," bebernya. (akg)
Load more