Bermain dengan dukungan puluhan ribu suporter Liverpool di Anfield, Cody Gakpo membuka keunggulan pada menit ke-43.
Kemudian, Darwin Nunez menambah keunggulan Liverpool di awal babak kedua sehingga skor berubah menjadi 2-0.
MU semakin terpuruk ketika Gakpo kembali mencetak gol tiga menit kemudian. Skor 3-0 membuat Liverpool semakin nyaman bermain.
Petak kembali datang tatkala Mohamed Salah mengubah skor menjadi 4-0 melalui golnya pada menit 68.
Darwin Nunez lagi-lagi mencetak gol bagi Liverpool pada menit 75. Pesta gol Liverpool ditutup melalui gol Salah pada menit 83 dan Roberto Firmino. (fan)
Load more