tvOnenews.com - Ada yang menarik di kompetisi Liga Premier dalam pertandingan Everton kontra Tottenham Hottspur di Stadion Goodison Park, Liverpool, Selasa (4/4/2023) dini hari WIB.
Dalam pertandingan ini, wasit menghentikan pertandingan di menit ke-26 untuk pemain muslim bisa berbuka puasa di tengah pertandingan.
Trio Everton, Andre Onana, Abdoulaye Doucoure, dan Idrissa Gueye memanfaatkan momen jeda itu untuk mengkonsumsi makanan, minuman dan suplemen di samping lapangan.
Ibadah puasa mengharuskan umat muslim untuk tidak makan dan minum selama terbit matahari hingga terbenam matahari selama Bulan Ramadhan.
Dilansir dari laman Daily Mail, Liga Premier telah mengizinkan wasit untuk memberikan jeda selama waktu berbuka puasa agar pemain bisa membatalkan puasanya.
Waktu berbuka hanya berjalan satu menit menit dan selama itu para pemain memanfaatkannya untuk membatalkan puasanya dan mendapatkan energi yang dibutuhkan untuk melanjutkan pertandingan.
Pemain lain pun memanfaatkan jeda berbuka puasa itu untuk minum. Manajer kedua tim turut memanfaatkan momen itu untuk memberikan istruksi pada pmain.
Pertandingan kemudian dilanjutkan dan berakhir dengan skor imbang 1-1. Gol penalti Harry Kane di menit 68 dibalas oleh gol telat Michael Keane di menit 90.
Atas pertandingan tersebut Everton berada di posisi 15 dengan raihan 27 poin. Sedangkan Tottenham Hotspur tertahan di posisi empat dengan raihan 50 poin.
Di awal Bulan Ramadhan, Liga Premier memastikan telah menurunkan izin bagi wasit untuk menghentikan pertandingan agar pemain muslim bisa berbuka puasa di tengah pertandingan.
Sebelum pertandingan, pihak pengawas pertandingan akan memastikan apakah ada pemain dari kedua tim yang bertanding yang berpuasa. Setelah itu, pengawas pertandingan akan memastikan apakah kedua tim bersedia jika pertandingan dihentikan untuk sementara waktu.
Dok. AP News
Setelah memastikan kedua tim memberikan izin, pihak pengawas pertandingan akan memberitahukan pada stakeholder pertandingan lain yang ada, seperti pemilik hak siar dan lainnya.
Laga Everton kontra Tottenham Hotspur menjadi laga pertama di Bulan Ramadhan yang menghentikan pertandingan untuk berbuka puasa.
Pertandingan tersebut digelar pada sore hari waktu Liverpool sehingga waktu berbuka puasa berjalan di menit 26.
(hfp)
Load more