tvOnenews.com - Kiper Manchester United, David de Gea dinilai punya kualitas sekelas liga antarkampung (tarkam) ketika bermain.
Hal tersebut diungkapkan pandit yang juga mantan pemain Chelsea, Tony Cascarino.
Menurut dia, kesalahan De Gea saat menghadapi Sevilla di Liga Europa membuat banyak pertanyaan soal kapasitasnya sebagai kiper kelas atas.
De Gea dalam pertandingan tersebut memberikan umpan kepada Harry Maguire yang dijaga ketat oleh pemain Sevilla.
Kesalahan tersebut akhirnya membuahkan gol bagi lawan, dan menjadi bukti bahwa De Gea tidak cukup ahli dalam memainkan bola dengan kaki.
"Saya bahkan tidak yakin De Gea bertahan, karena Ten Hag akan menginginkan seorang kiper sepak bola," kata Cascarino kepada talkSPORT.
Dia menambahkan, De Gea bisa berakhir seperti Joe Hart di Manchester City ketika dibuang oleh Pep Guardiola.
Ketika itu, Hart dianggap tidak bisa bermain dengan kaki sehingga Pep memutuskan mendatangkan kiper baru.
"Dia menginginkan Ederson yang bisa bermain lebih banyak dengan kakinya," katanya.
Kondisi ini, lanjut dia, terjadi di Arsenal dan Liverpool ketika masing-masing melatih mendatangkan kiper dengan keahlian distribusi bola yang bagus.
"Saya menonton sepak bola liga yang lebih rendah dan saya telah melihat penjaga gawang yang jauh lebih unggul dari De Gea dengan kaki mereka," ucapnya.
Sebenarnya, Man Utd punya pilihan ketika Dean Henderson bermain baik di Sheffield United.
Henderson bisa mendistribusikan bola dengan baik, tetapi gagal bersaing di MU ketika kembali dari masa peminjaman.
"Dia kemudian kembali ke Man United, itu tidak berjalan baik baginya dan kemudian dia mengalami cedera," ucaonya.
"Saya masih berpikir masih ada waktu bagi Henderson untuk memanfaatkan peluang yang ada, tetapi sekali lagi itu terserah Ten Hag dan apa yang dia pikirkan," ucapanya. (fan)
Load more