Manchester, tvOnenews.com - Rencana Sheikh Jassim untuk membeli Manchester United (MU) menemui jalan terjal. Sejumlah faktor pun menjadi penghalang bagi Ketua Qatar Islamic Bank itu untuk menjadi orang nomor satu di Setan Merah.
Satu di antaranya ketika pemimpin INEOS, Sir Jim Ratcliffe, masuk persaingan untuk membeli Manchester United dari Glazer bersaudara.
Media-media Inggris menyebut, Ratcliffe menyingkirkan Jassim sebagai sosok terdepan untuk menjadi pemilik anyar The Red Devils.
Ratcliffe kabarnya siap mengucurkan dana hingga 6 miliar poundsterling, plus membagi 20 persen saham Setan Merah untuk keluarga Glazer.
Glazer bersaudara pun disebut-sebut tertarik dengan tawaran Ratcliffe, sebab masih memiliki porsi di manajemen Manchester United.
Di sisi lain, Sheikh Jassim dilaporkan ingin mengakuisisi 100 persen kepemilikan saham.
Akan tetapi, situasi demikian bukan satu-satunya faktor yang jadi penghambat bagi Jassim membeli MU dari tangan Glazer.
Load more