tvOnenews.com - Sheikh Jassim dilaporkan sudah mulai kehilangan kesabaran terhadap keluarga Glazer yang tidak kunjung memberikan keputusan soal penjual Manchester United (MU).
Sejauh ini, Jassim diunggulkan untuk bisa mengambil alih kepemilikan tim berjuluk Setan Merah tersebut dari keluarga Glazer.
Dia sudah memberikan lima tawaran kepada Glazer, dan jurnalis Ben Jacobs mengklaim bahwa dana yang sudah diajukan mencapai 5,2 miliar poundsterling.
Dalam laporan itu juga disebutkan bahwa 800 juta poundsterling di antaranya digunakan untuk melakukan investasi di MU.
The Guardian mengklaim bahwa Jassim berhasil melewati tawaran dari saingan utamanya, Sir Jim Ratcliffe dan INEOS.
Sementara Bloomberg melaporkan bahwa Jassim 'semakin percaya diri' telah memenangkan perlombaan pengambilalihan.
Namun, sampai saat ini belum ada keputusan yang diumumkan oleh Glazer, sehingga membuat Jassim kehilangan kesabaran.
Jamie Jackson dari The Guardian mengklaim bahwa Jassim merasa frustasi karena tidak kunjung mendapat kepastian dari keluarga Glazer.
Selain itu, laporan ini menyebut bahwa tidak ada komunikasi lanjutan secara konkrit atas tawaran kelima dari pengusaha asal Qatar itu.
Jassim juga diduga sadar bahwa kondisi saat ini sangat sulit diprediksi sehingga pihaknya masih terus memantau situasi. (fan)
Load more