LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Manchester City kalahkan tim strata keempat Swindon Town di Piala FA
Sumber :
  • Antara

Manchester City Kalahkan Tim Strata Keempat Swindon Town 4-1 Dalam Laga Putaran Ketiga Piala FA

Manchester City melewati tim strata keempat Swindon Town dalam laga putaran ketiga Piala FA yang mereka menangi dengan skor 4-1 di Stadion The Country Ground, Jumat waktu setempat (Sabtu WIB). Gundogan dan Jesus masing-masing menyumbangkan satu gol dalam kemenangan kali ini, begitu juga Bernardo Silva yang diplot mengisi posisi penyerang tengah serta Talenta muda Cole Palmer melengkapi kemenangan City jadi 4-1.

Sabtu, 8 Januari 2022 - 05:53 WIB

Jakarta, tvOne

Manchester City melewati tim strata keempat Swindon Town dalam laga putaran ketiga Piala FA yang mereka menangi dengan skor 4-1 di Stadion The Country Ground, Jumat waktu setempat (Sabtu WIB).

Meski menghadapi tim yang terpaut dua liga di bawahnya, Pep Guardiola tetap menurunkan susunan pemain yang kuat diwarnai kehadiran pilar penting seperti Kevin De Bruyne, Ilkay Gundogan dan Gabriel Jesus.

Gundogan dan Jesus masing-masing menyumbangkan satu gol dalam kemenangan kali ini, begitu juga Bernardo Silva yang diplot mengisi posisi penyerang tengah.

Talenta muda Cole Palmer melengkapi kemenangan City jadi 4-1 setelah tuan rumah sempat mencetak gol balasan melalui Harry McKirdy, demikian catatan laman resmi FA.

Silva yang ditempatkan di tengah trisula serangan City membuktikan ketajamannya di muka gawang Swindon untuk membuka keunggulan tim tamu pada menit ke-14 lewat sontekan sederhana menyambut umpan tarik Palmer.

Keunggulan itu digandakan oleh Jesus yang tenang menyelesaikan umpan terobosan dari De Bruyne untuk menyarangkan bola ke pojok kanan bawah gawang tuan rumah pada menit ke-28.

Skor 2-0 bagi City bertahan hingga turun minum sebelum Gundogan mencetak gol indah pada menit ke-59 lewat eksekusi tendangan bebas yang melengkung melewati pagar hidup Swindon dan tak terjangkau kiper Lewis Ward.

City memperoleh peluang untuk menambah marjin keunggulan mereka lagi ketika Jesus dijatuhkan oleh Jordan Lyden di dalam kotak terlarang, tetapi penyerang asal Brazil itu mendapati eksekusi penaltinya berakhir dimentahkan oleh Ward.

Selain keberhasilan Ward menggagalkan penalti Jesus, publik tuan rumah kembali bersorak ketika timnya memetik buah kerja keras mereka untuk mencetak gol balasan pada menit ke-78 melalui tembakan McKirdy menyelesaikan umpan Jonathan Williams.

Namun, empat menit kemudian City menegaskan perbedaan kelas antara mereka dan Swindon ketika Palmer menandai penampilan apiknya dengan sebuah gol, menyambar bola muntah tembakan Silva.

Semenit jelang bubaran waktu normal, Rodri Hernandez hampir ikut mencatatkan namanya di papan skor tapi tembakannya berhasil ditepis oleh Ward dan berakhir membentur mistar gawang sehingga skor 4-1 bagi City tak berubah hingga bubaran. (Ant/Jeg)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Federasi Sepak Bola ASEAN Blak-blakan Sebut Timnas Indonesia Sudah Sejajar dengan Negara Elite Asia hingga Ramal Garuda akan Juara Piala AFF 2024

Federasi Sepak Bola ASEAN Blak-blakan Sebut Timnas Indonesia Sudah Sejajar dengan Negara Elite Asia hingga Ramal Garuda akan Juara Piala AFF 2024

Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) blak-blakan menyebut Timnas Indonesia sudah sejajar dengan negara-negara elite Asia hingga memprediksi skuad Garuda akan juara Piala AFF 2024.
Tanpa Justin Hubner dan Ivar Jenner, Ini Formasi Timnas Indonesia Paling Ideal untuk Hadapi Turnamen Piala AFF 2024

Tanpa Justin Hubner dan Ivar Jenner, Ini Formasi Timnas Indonesia Paling Ideal untuk Hadapi Turnamen Piala AFF 2024

Prediksi formasi Timnas Indonesia jika Justin Hubner dan Ivar Jenner absen karena belum mendapatkan lampu hijau dari klubnya masing-masing untuk bergabung.
Cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah Sudah Dijodohkan dengan Boy William, Betrand Peto Bereaksi: Jangan...

Cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah Sudah Dijodohkan dengan Boy William, Betrand Peto Bereaksi: Jangan...

Betrand Peto ungkap perasaannya soal kedekatan sang ibunda Sarwendah dan Boy William yang belakangan ini jadi perbincangan. Ia mengaku bahwa sebenarnya....
Kompak dengan Erick Thohir, Shin Tae-yong Akui Lawan Argentina Jadi Titik Balik Kebangkitan Timnas Indonesia: Sekarang Kami Tak Takut Lawan Siapapun

Kompak dengan Erick Thohir, Shin Tae-yong Akui Lawan Argentina Jadi Titik Balik Kebangkitan Timnas Indonesia: Sekarang Kami Tak Takut Lawan Siapapun

Shin Tae-yong mengakui pada awal kepemimpinannya, Timnas Indonesia terlihat sangat mudah menyerah.
Masih Subuh tapi Rezeki Sudah Mengepung dari Segala Penjuru gara-gara Baca Ini Sebelum Shalat Subuh, Kata Buya Yahya...

Masih Subuh tapi Rezeki Sudah Mengepung dari Segala Penjuru gara-gara Baca Ini Sebelum Shalat Subuh, Kata Buya Yahya...

Siapa sangka dengan amalan ringan ini mampu membuka pintu rezeki di subuh hari, Buya Yahya ungkap bacaan untuk buka pintu rezeki di subuh hari, bacaan apakah?
Tolong Luangkan 2 Menit Setelah Shalat Subuh Baca Wirid dan Doa dari Rasulullah SAW ini, Mbah Moen Jamin Rezeki Meledak-ledak

Tolong Luangkan 2 Menit Setelah Shalat Subuh Baca Wirid dan Doa dari Rasulullah SAW ini, Mbah Moen Jamin Rezeki Meledak-ledak

Almarhum KH Maimun Zubair alias Mbah Moen pernah menyebut setelah shalat Subuh baca amalan Wirid dan doa dari ajaran Rasulullah SAW ini agar didatangkan rezeki.
Trending
Shin Tae-yong Pastikan Hubungan dengan Pemain Baik-baik Saja, Hanya Saja Timnas Indonesia Perlu Benahi Ini

Shin Tae-yong Pastikan Hubungan dengan Pemain Baik-baik Saja, Hanya Saja Timnas Indonesia Perlu Benahi Ini

Kekalahan atas Jepang yang menjadi sorotan ternyata mampu dibenahi oleh Shin Tae-yong ketika memimpin Timnas Indonesia.
Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024
Kim Yeon-kyung Raih Suara Terbanyak Hingga Megawati Hangestri Kembali Terpilih, Ini Daftar Pemain KOVO All Stars V-League 2024/2025

Kim Yeon-kyung Raih Suara Terbanyak Hingga Megawati Hangestri Kembali Terpilih, Ini Daftar Pemain KOVO All Stars V-League 2024/2025

Kim Yeon-kyung menjadi pemilik suara terbanyak selama tiga musim secara beruntun dalam agenda tahunan Federasi Bola Voli Korea Selatan (KOVO) tersebut. 
Cegah Kecurangan Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta 2024, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Kerahkan Partai Koalisi

Cegah Kecurangan Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta 2024, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Kerahkan Partai Koalisi

Kabar menyudutkan kubu pasangan Pilkada Jakarta 2024 yakni Ridwan Kamil - Suswono (RIDO) mencuat pada sejumlah paltform media sosial.
Tolong Perhatikan, Jangan Sembarangan Baca Ayat Kursi, Syekh Ali Jaber Tegaskan Tidak Boleh...

Tolong Perhatikan, Jangan Sembarangan Baca Ayat Kursi, Syekh Ali Jaber Tegaskan Tidak Boleh...

Syekh Ali Jaber ingatkan tentang kesalahan dalam membaca ayat kursi, bisa berakibat fatal terhadap makna bacaan ayat kursi jika sembarangan membacanya begini.
Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Kapolres Sukabumi, AKBP Samian menanggapi kasus polisi tembak polisi yang kembali terjadi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat. Penggunaan senjata api...
Kompak dengan Erick Thohir, Shin Tae-yong Akui Lawan Argentina Jadi Titik Balik Kebangkitan Timnas Indonesia: Sekarang Kami Tak Takut Lawan Siapapun

Kompak dengan Erick Thohir, Shin Tae-yong Akui Lawan Argentina Jadi Titik Balik Kebangkitan Timnas Indonesia: Sekarang Kami Tak Takut Lawan Siapapun

Shin Tae-yong mengakui pada awal kepemimpinannya, Timnas Indonesia terlihat sangat mudah menyerah.
Selengkapnya
Viral