"Hal-hal itu akan menjadi masukan untuk rekomendasi yang dikeluarkan Satuan Tugas Regenerasi Old Trafford," tulis MU.
Dikutip dari BBC, satuan tugas itu dibentuk oleh MU dengan beranggotakan beberapa pihak termasuk Wali Kota Greater Manchester Andy Burnham dan legenda MU Gary Neville, bintang tim nasional Inggris periode 1995-2007.
Sementara itu, BBC melaporkan bahwa Wali Kota Greater Manchester Andy Burnham memastikan proyek pengembangan Old Trafford oleh MU tidak menggunakan uang rakyat.
Namun, menurut Andy, sebenarnya saat ini pemilik MU masih mempertimbangkan apakah pengembangan Stadion Old Trafford menjadi 100.000 kursi itu dengan membangun stadion baru senilai dua miliar poundsterling atau merenovasi stadion yang sudah ada. Terkait pilihan tersebut, utusan klub di Satuan Tugas Regenerasi Old Trafford Gary Neville menuturkan bahwa MU sejatinya tidak menganggap itu sebagai sebuah masalah.
"Yang paling penting adalah Manchester United memiliki stadion kelas dunia," kata dia. (ant/fan)
Load more