Musim lalu, City kesulitan tanpa kehadiran pemain berusia 28 tahun itu, terbukti dengan kalahnya mereka dalam tiga pertandingan Liga Premier yang tidak diikuti Rodri.
Guardiola menyebut Rodri sebagai pemain yang "tak tergantikan", namun ia menyatakan masih memiliki opsi lain di lini tengah seperti Mateo Kovacic, Ilkay Gündogan, bahkan bek John Stones.
"Apa yang dia berikan kepada kami, kami tidak memiliki pemain serupa," kata Guardiola.
"Tetapi pemain lain bisa bersama-sama menggantikan apa yang telah diberikan Rodri sejak dia datang kepada kami,”
“Kami harus melakukannya sebagai tim dan mencari cara untuk bermain tanpa salah satu pemain penting ini," jelasnya.
Selain Rodri, Guardiola juga mengonfirmasi bahwa Kevin De Bruyne akan absen dalam pertandingan melawan Newcastle pada akhir pekan karena cedera paha.
Guardiola juga membuka peluang untuk mencari pengganti Rodri pada bursa transfer Januari.
Load more