Pelatih berusia 39 tahun itu dijadwalkan melakoni debutnya sebagai pelatih MU saat melawan Ipswich Town usai jeda internasional pada 24 November 2024.
Amorim sendiri mendapat tugas yang berat sepeninggalan Erik Ten Hag dan Van Nistelrooy.
Dia harus bisa memperbaiki posisi MU yang saat ini berada di urutan 13 klasemen Liga Inggris, berjarak empat poin dari Chelsea yang berada di urutan tiga.
Ruben Amorim sendiri telah tiba di kompleks latihan klub di Carrington pada Senin sore waktu setempat.
Pria berusia 39 tahun itu menaiki pesawat dari bandara Beja di Portugal ke Manchester pada pagi hari, hanya beberapa jam setelah meraih kemenangan 4-2 atas Braga dalam pertandingan terakhirnya sebagai pelatih Sporting.
(yus)
Load more