Salah satu pemain Timnas Indonesia yang berkarier di Liga Inggris, Elkan Baggott, punya jadwal bertanding pada hari ini.
Klub yang diperkuat Baggott, Blackpool, akan melawat ke markas Birmingham City, St Andrew’s, pada Minggu (29/12/2024) malam nanti WIB.
Baggott sendiri gagal menjadi andalan Blackpool sejauh ini imbas dari cedera yang menghantamnya sejak September.
Sang bek tengah berusia 22 tahun baru tampil empat kali sejak dipinjamkan klub kasta tertinggi Premier League, Ipswich Town, pada bursa transfer musim panas lalu.
Namun, Baggott belakangan telah diketahui pulih dan kembali berlatih, sebagaimana diwartakan oleh media Inggris, Blackpool Gazette.
Load more