Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Manchester United (MU), Ruben Amorim menyayangkan performa apik Rasmus Hojlund tak bisa berlanjut gegara jeda internasional.
Striker asal Denmark itu tengah menunjukkan performa positif saat mengakhiri puasa golnya dalam kemenangan MU 3-0 atas Leicester City di Liga Inggris 2024-2025.
Bermain di Stadion King Power, Leicester, Senin (17/3/2025) dini hari WIB, Rasmus Hojlund mencetak satu gol (28'), lalu Alejandro Garnacho (67') dan Bruno Fernandes (90').
Kemenangan tersebut diwarnai momen tak menyenangkan ketika Ayden Heaven harus ditarik keluar karena cedera.
Di sisi lain, sorotan utama dalam kemenangan ini adalah kembalinya ketajaman Rasmus Hojlund yang mencetak gol setelah tiga bulan tidak menjebol gawang lawan.
Load more