London, Inggris – Sepakbola Inggris menyambut kembali harapan pemain lokal jadi pencetak gol terbanyak di Liga. Harry Kane, striker Tottenham Hotspur, berpeluang mengejar rekor.
Tottenham Hotspur belum terkalahkan di Liga Inggris musim 2022/2023. Pada pekan ke-4, Spurs mengalahkan tim promosi, Nottingham Forest, 2-0, dengan gol Harry Kane. Dengan kemenangan atas Nottingham, The Lilywhites bercokol di peringkat ketiga klasemen Liga Inggris.
Harry Kane menjadi bintang lapangan dengan memborong gol Spurs. Bagi Kane, tambahan dua gol membuat ia menyamai rekor gol legenda Manchester United, Andy Cole. Dengan 187 gol, Kane kini berada di posisi ketiga dalam daftar top scorer abadi Liga Inggris.
Kejar Rooney dan Shearer
Hanya Wayne Rooney (208 gol) dan Alan Shearer (260 gol) yang memiliki jumlah gol lebih banyak daripada Kane di kasta tertinggi Liga Inggris. Melihat selisih gol yang tak terlalu jauh, kapten Spurs berambisi bisa melewati rekor gol Shearer.
"Jalan masih panjang, tapi saya masih merasa fit, merasa masih memiliki beberapa tahun lagi (sebelum pensiun). Setiap musim, saya ingin mencetak gol, saya ingin berada dalam nama-nama teratas dan saya merasa tertantang," papar Kane yang kini berusia 29 tahun.
Halaman Selanjutnya :
"Alan dan Wayne adalah dua striker terbaik Inggris yang pernah ada, jadi bisa berada di kategori seperti mereka, menyenangkan untuk saya. Saya ingin terus mendorong diri sendiri, melihat seberapa jauh saya bisa melangkah. Sejauh ini, sudah menjadi awal musim yang bagus," sambung Kane.
Load more