Liverpool - Liverpool kehilangan Ibrahima Konate karena mengalami cedera. Sang pemain pun dipastikan absen saat Liverpool bersua Manchester City, di Stadion Anfield, Minggu (16/10/2022).
Konate mengalami cedera otot dalam sesi latihan. Dikabarkan Mirror, cedera yang dialami bek 23 tahun itu tidak begitu parah.
Cederanya Konate lantas membuat Liverpool hanya memiliki Virgil van Dijk dan Joe Gomez yang bisa bermain di posisi bek tengah. Joel Matip dan Nathaniel Phillips juga absen karena masih berkutat dengan cedera.
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, kabarnya akan meramu taktik lain ketika bersua Manchester City. Klopp disebut-sebut bakal menurunkan Fabinho di posisi bek tengah.
Klopp mengatakan situasi sulit yang dialami Liverpool bisa dimaklumi suporter. Eks pelatih Borussia Dortmund itu pun meminta para penggemar untuk memberikan dukungan penuh saat melawan Manchester City.
“Bukannya kami merasa berbeda, ini pertandingan kandang di Anfiled. Kami melawan Manchester City, tim terbaik di dunia, tetapi kami akan tetap berusaha,” kata Jurgen Klopp.
“Memang tidak ada jaminan, tetapi kami mendapat bantuan dari Anfield yang penuh dengan suporter kami. Kami akan mencoba menggunakannya. Kami berharpa itu,” sambungnya.
Klopp menegaskan The Reds tidak akan menyerah begitu saja. Di samping, Klopp juga harus mempersiapkan taktik matang agar Liverpool meraih hasil positif.
“Saya suka mempersiapkan pertandingan, itu adalah tantangan terbesar dalam sepak bola. Menutup ruang dan pemain, menyerang di area yang tepat. Jika Anda menutupinya di sini, lawan ada di sana. Itu selalu menjadi tantangan,” ujarnya. (mir)
Load more