LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Cristiano Ronaldo sesalkan pemecatan Ole Gunnar Solskjaer.
Sumber :
  • reuters

Curhat Lengkap Cristiano Ronaldo dan Piers Morgan: Kehilangan Bayi, Simpati Liverpool dan Kerajaan

Wawancara Cristiano Ronaldo dengan Piers Morgan mengulik banyak hal di Manchester United. CR7 pun memuji sikap simpati fans Liverpool dan Keluarga Kerajaan.

Jumat, 18 November 2022 - 18:28 WIB

Manchester, Inggris – Wawancara Cristiano Ronaldo dengan Piers Morgan mengulik banyak hal di Manchester United. CR7 pun memuji sikap simpati fans Liverpool dan Keluarga Kerajaan.
Cristiano Ronaldo tidak menampik telah mengalami masa sulit pada musim keduanya di Manchester United. Ia menghadapi kritik keras dari media, juga fans, bahkan mantan rekan-rekannya.

Tapi pemain kawakan berusia 37 tahun juga berbicara tentang sikap hormat fans klub rival, Liverpool, dan bahkan pesan dari Keluarga Kerajaan Inggris, setelah Ronaldo kehilangan bayi laki-lakinya.

Ronaldo pun mengungkapkan mengapa ia tidak menganggap Ralf Rangnick sebagai pelatih. CR7 menilai Rangnick tidak tepat berperan sebagai Direktur Teknik, untuk menggantikan kawannya, Ole Gunnar Solskjaer yang mengalami pemecatan dari jabatan pelatih.

Tak Kenal Ralf Rangnick
Ronaldo: “Saya tidak tahu apa yang terjadi, tetapi sejak Sir Alex Ferguson pergi, saya tidak melihat ada evolusi di klub, kemajuannya nol. Bagaimana klub seperti Manchester United setelah memecat Ole, malah merekrut direktur olahraga Ralf Rangnick, sesuatu yang tidak dipahami oleh siapa pun.”

Baca Juga :

“Orang ini bahkan bukan pelatih. Klub yang lebih besar seperti Manchester United mendatangkan direktur olahraga – itu mengejutkan bukan hanya saya tapi juga seluruh dunia, Anda tahu.”

“Tentu saja, saya menghormati ia. Saya memanggil ia bos. Tapi pada akhirnya jauh di lubuk hati saya, saya tidak pernah melihat ia sebagai bos karena saya melihat beberapa poin yang tidak pernah saya setujui.”

Tentang Kritik Rangnick
Ronaldo: “Sejujurnya, Piers, itu adalah sesuatu yang saya tidak mengerti. Pelatih baru datang, mereka pikir mereka menemukan Coca Cola terakhir di padang pasir…”

“Tapi saya menghormati pelatih mana pun, karena setiap pendekatan berbeda, pendapat berbeda, mentalitas berbeda, tetapi beberapa poin yang Anda, Anda tidak setuju. Jadi saya selalu seperti itu dalam hidup saya.

Saya selalu menghormati para pelatih terbaik di dunia: Zidane dan Ancelloti, Mourinho, Fernando Santos, Allegri… Jadi saya memiliki pengalaman karena saya belajar dari mereka.”

Sesalkan Pemecatan Solskjaer
Ronaldo: “Ya, saya suka Ole Gunnar Solskjaer. Saya pikir ia orang hebat yang memiliki tempat khusus di hati saya. Bagi saya, Ole pelatih top. Sulit. Sulit untuk berasumsi setelah Sir Alex Ferguson, tapi saya pikir Ole melakukan pekerjaan dengan baik.

“Waktu masih kecil, 18 tahun, 19, 20, saya selalu melihat pemain terbaik, Van Nistelrooy, Ferdinand, Roy Keane, dan Giggs – inilah mengapa saya memiliki sukses dan karier panjang. Karena saya menjaga tubuh saya, mentalitas saya, kepala saya, karena saya melihat orang-orang ini dan saya belajar dari mereka.”

Puji Diogo Dalot
Ronaldo: “Jika Anda bertanya, apa yang saya lihat di Manchester United, saya bisa menyebutkan mungkin Diogo Dalot adalah contohnya. Dia masih muda, tapi dia sangat, sangat profesional. Saya tidak ragu dia akan berkarier panjang karena masih muda, pintar, cerdas, dan sangat profesional.”

“Ada beberapa lagi, tetapi sulit untuk mengatakan seperti dia… mungkin [Lisandro] Martinez, dan Casimero yang sudah berusia 30-an – tetapi saya akan mengatakan Dalot.”

Simpati dari Fans Liverpool
Saat Cristiano Ronaldo dan pasangannya, Georginia Rodriguez kehilangan bayi mereka, simpati datang dari berbagai pihak, termasuk Liverpool yang merupakan klub saingan abadi MU. Fans Liverpool bernyanyi pada menit 7 dan menyanyikan “You’ll Never Walk Alone”.

Ronaldo: “Saya tidak menyangka. Tidak pernah. Saya memiliki kesempatan sekarang untuk mengatakan, terima kasih banyak untuk itu, bukan hanya Liverpool, tapi seluruh Inggris.

Belasungkawa dari Keluarga Kerajaan
Ronaldo: “Saya juga menerima surat dari keluarga Ratu… Dan, saya sangat terkejut… Itu sebab saya katakan, saya sangat menghormati, komunitas Inggris, orang Inggris, karena mereka sangat baik kepada saya. Dan saat-saat sulit dalam hidup saya… dukungan sangat spektakuler.”

“Cara mereka memperlakukan saya, saya, dan keluarga saya pada saat-saat sulit itu, saya harus mengatakan langsung ke kamera, terima kasih, ‘Terima kasih, kepada semua komunitas Inggris yang telah membantu saya saat itu’. (raw)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Kevin Diks Cetak Sejarah 'Gila', Nama Timnas Indonesia Berkali-kali Disebut Media Jerman Ternyata...

Kevin Diks Cetak Sejarah 'Gila', Nama Timnas Indonesia Berkali-kali Disebut Media Jerman Ternyata...

Pemain keturunan Maluku Kevin Diks bahkan membuat Timnas Indonesia disorot media Eropa khusunya Jerman berkat penampilan impresifnya dalam membela FC Copenhagen
Polisi Periksa Lolly dan Nikita Mirzani Dugaan Praktik Aborsi, Kuasa Hukum Beberkan Soal Ini...

Polisi Periksa Lolly dan Nikita Mirzani Dugaan Praktik Aborsi, Kuasa Hukum Beberkan Soal Ini...

Kasus dugaan persetubuhan disertai praktik aborsi anak Nikita Mirzani yakni Laura Meizani alias Lolly dengan terlapor Vadel Badjideh tak kunjung tertuntaskan.
Suporter Vietnam Ingatkan Malaysia dan Golden Star Warriors Tak Remehkan Pemain Muda Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Singgung Kekalahan Arab Saudi

Suporter Vietnam Ingatkan Malaysia dan Golden Star Warriors Tak Remehkan Pemain Muda Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Singgung Kekalahan Arab Saudi

Suporter Vietnam kirm peringatan buatan negaranya dan Malaysia untuk tidak meremehkan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, jika tak ingin seperti Arab Saudi.
Benar atau Tidak Rezeki Istri Mengalir Deras saat Suami Shalat Berjamaah di Masjid? Ternyata Kata Ustaz Arifin Ilham...

Benar atau Tidak Rezeki Istri Mengalir Deras saat Suami Shalat Berjamaah di Masjid? Ternyata Kata Ustaz Arifin Ilham...

Almarhum Ustaz Arifin Ilham pernah meguraikan soal pendapat jika suami menunaikan shalat berjamaah di masjid sebagai upaya nafkahi istri meraih aliran rezeki.
Shin Tae-yong Bongkar Kesalahan Terbesar Marselino Ferdinan dalam Kariernya, Gelandang Timnas Indonesia Itu Disebut Lakukan…

Shin Tae-yong Bongkar Kesalahan Terbesar Marselino Ferdinan dalam Kariernya, Gelandang Timnas Indonesia Itu Disebut Lakukan…

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, blak-blakan soal penyebab penurunan permainan Marselino Ferdinan sebelum kembali bangkit di laga kontra Arab Saudi.
Federasi Sepak Bola ASEAN Blak-blakan Sebut Timnas Indonesia Sudah Sejajar dengan Negara Elite Asia hingga Ramal Garuda akan Juara Piala AFF 2024

Federasi Sepak Bola ASEAN Blak-blakan Sebut Timnas Indonesia Sudah Sejajar dengan Negara Elite Asia hingga Ramal Garuda akan Juara Piala AFF 2024

Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) blak-blakan menyebut Timnas Indonesia sudah sejajar dengan negara-negara elite Asia hingga memprediksi skuad Garuda akan juara Piala AFF 2024.
Trending
Federasi Sepak Bola ASEAN Blak-blakan Sebut Timnas Indonesia Sudah Sejajar dengan Negara Elite Asia hingga Ramal Garuda akan Juara Piala AFF 2024

Federasi Sepak Bola ASEAN Blak-blakan Sebut Timnas Indonesia Sudah Sejajar dengan Negara Elite Asia hingga Ramal Garuda akan Juara Piala AFF 2024

Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) blak-blakan menyebut Timnas Indonesia sudah sejajar dengan negara-negara elite Asia hingga memprediksi skuad Garuda akan juara Piala AFF 2024.
Kompak dengan Erick Thohir, Shin Tae-yong Akui Lawan Argentina Jadi Titik Balik Kebangkitan Timnas Indonesia: Sekarang Kami Tak Takut Lawan Siapapun

Kompak dengan Erick Thohir, Shin Tae-yong Akui Lawan Argentina Jadi Titik Balik Kebangkitan Timnas Indonesia: Sekarang Kami Tak Takut Lawan Siapapun

Shin Tae-yong mengakui pada awal kepemimpinannya, Timnas Indonesia terlihat sangat mudah menyerah.
Shin Tae-yong Pastikan Hubungan dengan Pemain Baik-baik Saja, Hanya Saja Timnas Indonesia Perlu Benahi Ini

Shin Tae-yong Pastikan Hubungan dengan Pemain Baik-baik Saja, Hanya Saja Timnas Indonesia Perlu Benahi Ini

Kekalahan atas Jepang yang menjadi sorotan ternyata mampu dibenahi oleh Shin Tae-yong ketika memimpin Timnas Indonesia.
Tanpa Justin Hubner dan Ivar Jenner, Ini Formasi Timnas Indonesia Paling Ideal untuk Hadapi Turnamen Piala AFF 2024

Tanpa Justin Hubner dan Ivar Jenner, Ini Formasi Timnas Indonesia Paling Ideal untuk Hadapi Turnamen Piala AFF 2024

Prediksi formasi Timnas Indonesia jika Justin Hubner dan Ivar Jenner absen karena belum mendapatkan lampu hijau dari klubnya masing-masing untuk bergabung.
Masih Subuh tapi Rezeki Sudah Mengepung dari Segala Penjuru gara-gara Baca Ini Sebelum Shalat Subuh, Kata Buya Yahya...

Masih Subuh tapi Rezeki Sudah Mengepung dari Segala Penjuru gara-gara Baca Ini Sebelum Shalat Subuh, Kata Buya Yahya...

Siapa sangka dengan amalan ringan ini mampu membuka pintu rezeki di subuh hari, Buya Yahya ungkap bacaan untuk buka pintu rezeki di subuh hari, bacaan apakah?
Kim Yeon-kyung Raih Suara Terbanyak Hingga Megawati Hangestri Kembali Terpilih, Ini Daftar Pemain KOVO All Stars V-League 2024/2025

Kim Yeon-kyung Raih Suara Terbanyak Hingga Megawati Hangestri Kembali Terpilih, Ini Daftar Pemain KOVO All Stars V-League 2024/2025

Kim Yeon-kyung menjadi pemilik suara terbanyak selama tiga musim secara beruntun dalam agenda tahunan Federasi Bola Voli Korea Selatan (KOVO) tersebut. 
Shin Tae-yong Bongkar Kesalahan Terbesar Marselino Ferdinan dalam Kariernya, Gelandang Timnas Indonesia Itu Disebut Lakukan…

Shin Tae-yong Bongkar Kesalahan Terbesar Marselino Ferdinan dalam Kariernya, Gelandang Timnas Indonesia Itu Disebut Lakukan…

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, blak-blakan soal penyebab penurunan permainan Marselino Ferdinan sebelum kembali bangkit di laga kontra Arab Saudi.
Selengkapnya
Viral