tvOnenews.com - Gelaran Piala Dunia ternyata belum usai. Kini 32 tim sepak bola wanita dari 32 negara berbeda siap untuk bersaing di ajang Piala Dunia Wanita 2023.
Australia dan Selandia Baru akan menjadi tuan rumah untuk turnamen tertinggi bagi sepak bola wanita ini. Sepuluh venue pun disiapkan sebagai tempat untuk pertandingan yang berlangsung pada 20 Juli hingga 20 Agustus 2023 ini.
Piala Dunia Wanita pertama kali digelar pada 1999 dengan Amerika Serikat sebagai tuan rumah. Sejak saat itu pula, banyak nama besar yang lahir dari sepak bola wanita.
Pada Piala Dunia Wanita 2019, Prancis didapuk menjadi tuan rumah. Gelar juara pun diraih oleh Amerika Serikat.
Dalam Piala Dunia Wanita 2019, terdapat tiga pemain yang berhasil mencatatkan namanya sebagai top skorer. Dimana dua di antaranya adalah pemain dari Amerika Serikat dan satu lainnya berasal dari Inggris.
Dua pemain Amerika Serikat adalah Alex Morgan dan Megan Rapinoe. Sedangkan pemain asal Inggris, Ellen White.
Ketiganya mencetak enam gol, dimana Megan Rapinoe menjadi pemain terakhir yang masuk dalam perebutan sepatu emas.
Megan Rapinoe mencetak gol pembuka saat kemenangan Amerika Serikat atas Belanda di final Piala Dunia Wanita.
Sementara itu, Alex Morgan dan Ellen White telah lebih dahulu mencatatkan enam gol dari laga yang sama. Kedua tim ini bertemu di babak semifinal dengan skor akhir 2-1 atas kemenangan Amerika Serikat.
Di sisi lain, nama Samantha June Mewis dari Amerika Serikat dan Sherida Spitse mencatatkan diri sebagai pemilik assist terbanyak.
Sementara itu pemilik sarung tangan emas alias kiper terbaik pun dimiliki oleh pemain Belanda, Sari van Veenedaal.
(hfp)
Load more