tvOnenews.com - Saga transfer Kylian Mbappe yang terjadi selama beberapa waktu terakhir membuat pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Luis Enrique mempertimbangkan untuk keluar.
Perang antara PSG dan Mbappe hingga kini tampaknya belum menemui titik terang, karena kedua pihak masih teguh pada pendiriannya.
Mbappe ingin bertahan di PSG satu musim lagi agar bisa pindah dengan gratis pada musim 2024.
Real Madrid disebut-sebut menjadi tujuan utama pemain berusia 24 tahun itu apabila kontraknya berakhir dengan PSG.
Sementara PSG ingin menjual Mbappe pada bursa transfer musim panas ini agar tidak kehilangannya secara gratis pada tahun depan.
PSG pun kini siap membangkucadangkan Mbappe selama satu musim penuh jika tidak mau pindah pada tahun ini.
Mbappe sendiri sudah diasingkan dari skuad utama Le Parisien yang sedang melangsungkan tur pramusim ke Jepang.
Menurut laporan Marca, terjadi kebingungan di kubu Luis Enrique soal situasinya di PSG saat ini.
Pasalnya, direktur olahraga PSG, Luis Campos terancam bakal didepak oleh manajemen PSG.
Padahal, Luis Campos yang membawa pelatih asal Spanyol itu untuk melatih di Paris.
Enrique pun sudah diberi tahu bahwa Mbappe tidak bisa diturunkan jika tidak terjual pada musim panas ini.
Mantan pelatih Barcelona ini juga semakin ragu melanjutkan kerja di PSG lantaran asisten sekaligus tangan kanannya, Rafel Pop ingin mengundurkan diri karena masalah pribadi.
Jika skenario ini terjadi, maka huru-hara di PSG akan semakin besar karena Ligue 1 bakal dimulai sepekan lagi. (fan)
Load more